Pasuruan (wartabromo.com) – Biznet Branch Pasuruan merayakan anniversary ke 18 tahun, Senin (1/10/2018). Pada usia ‘remaja’ ini, Biznet bertekad membangun infrastruktur modern dengan tujuan mengurangi kesenjangan digital para Milleneals Indonesia.
Hamdan Raharjo, Marketing Eksekutif Biznet Cabang Pasuruan mengungkapkan, ada banyak pencapaian yang sudah didapatkan Biznet selama hampir dua dekade terakhir. Khususnya dalam menyediakan internet positif yang mampu memberikan kontribusi pada masyarakat luar.
Hal ini pula yang membuat salah satu penyedia layanan internet ternama di Pasuruan itu banyak dimanfaatkan oleh masyarakat. Salah satu buktinya, Biznet dipercaya menjadi penyedia jaringan dalam event tasyakuran Bupati. Selain itu, pada beberapa event yang diselenggarakan komunitas-komunitas kaum milenial, Biznet juga berjanji akan selalu memberikan supportnya.
“Kita tonjolkan di after serve nya. Misalkan ada trouble, hari itu juga kita tangani. Tanpa harus melalui prosedur yang lama dan ribet. Intinya kita beri kemudahan dan pelayanan terbaik pada customer,” terang Hamdan.
Sementara itu, dalam perayaannya kali ini, Biznet mengundang Komunitas Fotografer Indonesia dan Komunitas NMax. Tak jauh berbeda dengan acara anniversary biasanya, terdapat acara potong tumpeng dan doa bersama. Tak lupa juga ada games untuk memeriahkan acara.
“Semoga Biznet semakin berjaya di bidangnya dan makin berjalan lancar memberi sumbangsih pada masyarakat luas,” pungkasnya.(trp/**)