Listrik Padam Ganggu Ujian Berbasis Komputer di MA Darul Ulum Karangpandan

1449

Pasuruan (wartabromo.com) – Listrik padam ganggu pelaksanaan UAMBN-BK (Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer) di MA Darul Ulum Karangpandan, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Siswa, peserta ujian berbasis komputer ini pun, terpaksa dipulangkan.

Seorang guru MA Darul Ulum Karangpandan, Ghufron mengatakan, peristiwa listrik padam tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu, siswa tengah serius mengerjakan ujian berbasis komputer ini.

Dijelaskan, pada pelaksaan UAMBN-BK, MA Darul Ulum Karangpandan membaginya dalam tiga sesi, yakni Sesi 1, jam 07.30-09.00 WIB; Sesi 2, jam 09.30-11.00 WIB; serta Sesi 3, jam 13.00-14.30 WIB.

“Tadi sekitar pukul 10.00 WIB, listriknya mati. Ini sudah sangat mengganggu,” ujar Ghufron, Kamis (29/3/2018).

Siswa sempat panik, saat komputer yang dihadapi untuk mengerjakan soal-soal ujian, shutdown. Kontan saja, pihak sekolah kelimpungan, hingga mencari cara, agar ujian pada sesi 2 itu dapat terus berlangsung. Masalah lain dikatakan, pemadaman itu terjadi mendadak, tanpa ada pemberitahuan dari PLN.

“Kami upayakan UPS, tapi anak-anak jadi terburu-buru (mengerjakan soal ujian), karena batere UPS tinggal sedikit,” imbuhnya.

Tentu saja, kondisi tersebut merugikan pihak sekolah, terutama siswa siswi peserta ujian. Pasalnya, tidak semua peserta ujian selesai menjawab seluruh materi ujian, namun tetap dipaksa menutup komputer dan pulang.

Diinformasikan kemudian, saat ini listrik di sekolah ini sudah nyala. Hal itu setelah pihak sekolah menghubungi call center PLN. UAMBN-BK sesi 3, dikatakan juga sudah siap untuk dilaksanakan.

Belakangan diungkapkan, bila peristiwa listrik padam, juga dialami pada hari Selasa, 27 Maret 2018 kemarin. Dua kali pemadaman, dianggap tidak lazim dan pihak sekolah pun meminta PLN memberikan perhatian terkait listrik padam.

“Jadi kalau mau mati lampu ya monggo, tapi tolong diatas jam 15.00 WIB,” ucap Ghufron dengan nada sesal.

Belum ada penjelasan resmi yang diberikan pihak PLN, terkait pemadaman di MA Darul Ulum Karangpandan ini. Asman Jaringan PLN Area Pasuruan, Herastopo, tidak merespon saat wartabromo.com mencoba mengontak selulernya. (ono/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.