Pria Tanpa Busana Tewas di Jalan, Polisi Pastikan Korban Tabrak Lari

2086

Pasuruan (wartabromo.com) – Polisi memastikan pria tewas tanpa busana di jalanan Dusun Jetak, Desa Kalitengah, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, korban tabrak lari. Identitas pria nahas inipun masih belum dapat diketahui.

Kepastian itu, setelah polisi melakukan upaya penyelidikan dan pemeriksaan pada tubuh korban sebelumnya.

“Sementara,.dugaannya korban tabrak lari,” ujar Iptu Marti, Kanitlaka Polres Pasuruan, Senin (5/2/2018).

Dijelaskan, dari penyelidikan dan pemeriksaan di lokasi temuaan, polisi mendapati pecahan plastik matrial yang berada di bagian samping motor dan penutup knalpot.

Hal lain yang memperkuat dugaan tabrak lari itu, setelah diketahui luka yang diderita bukan berasal dari benda tajam atau bahkan benda tumpul, seperti pada korban penganiayaan.

Dari hasil itu, diperkuat penjelasan dari tim medis, polisi kemudian menyatakan pria tanpa busana tersebut, merupakan korban kecelakaan, tabrak lari.

Polisi, sampai saat ini terus melakukan upaya penyelidikan, agar dapat memgungkap identitas korban.

Sepertinya, hal ini cukup menyulitkan, karena pada pakaian yamg ada di sekitar lokasi, tidak ditemukan kartu atau petunjuk yang menjelaskan identitas korban.

‘Warga sekitar yang kami tanya juga tak mengenal,” imbuh Marti.

Seperti diwartakan, pria tanpa busana, ditemukan dalam posisi telungkup di tengah Jalan Dusun Jetak, Desa Kalitengah, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Senin (5/2/2018).

Korban tanpa identitas tersebut berbadan tegap, kulit sawo matang, berusia diperkirakan 50 tahun. Tinggi badan sekitar 170 sentimeter dan berat 80 kilo gram. (ono/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.