Kanigaran (wartabromo) – Identitas mayat pemuda yang ditemukan di GOR Ahmad Yani Rabu (24/8/2016) pagi, akhirnya terkuak. Terkuaknya identitas korban berdasarkan keterangan keluarga yang mendatangi rumah sakit.
“Tadi ada warga yang datang ke kamar mayat RS dr Saleh mengaku sebagai keluarga korban. Nah, dari keterangan warga itu kami mengetahui identitas korban,” kata Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota AKP Trisno Nugroho.
Trisno mengatakan, korban diketahui bernama Andika Tegar Ditya, warga Jalan Juanda 34, Kelurahan Tinnonegaran, Kecamatan Kanigaran, Kabupaten Probolinggo.
Meski kondisi jasad korban ada luka, yakni pada dahi atau kening korban nampak seperti bekas kekerasan, polisi belum berani menyimpulkan motif kematian korban. Apakah meninggal wajar, pembunuhan atau akibat mengkonsumsi pil setan serta minuman keras. Mereka masih melakukan penyelidikan untuk mengungkapnya.
AKP Trisno mengatakan ada beberapa kemungkinan, seperti akibat kepalanya dibentur-benturkan sendiri oleh korban. Bisa juga karena korban roboh hingga dahinya membentur lantai lapangan basket, sesaat sebelum meninggal.
Dugaan lain, kata Trisno, bisa saja korban pemukulan atau penganiayaan. Mengingat, posisi jasad korban terlentang rapi. Timbul kecurigaan kalau korban ada yang merapikan. Dengan begitu patut diduga korban bersama orang lain sebelum tewas dan jasadnya dirapikan.
“Posisi jasad rapi. Kemungkinan di TKP ada orang lain yang merapikan. Bisa jadi ada orang yang memindah jasad korban,” katanya penuh lidik.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, warga yang hendak berolahraga di lapangan basket GOR Ahmad Yani menemukan sesosok mayat tersebut. Polisi yang mendapat laporan kemudian datang ke tempat kejadian perkara (TKP). Dalam olah TKP, polisi menemukan lima butir pil “koplo” di dalam saku korban. Sementara dompet yang terselip di celana jin warga biru kosong tanpa isi dan identitas. (saw/fyd)