Mau Jajan Sabu, Sopir-Kernet Dumptruk Bobol Minimarket di Tongas

18

Tongas (WartaBromo.com) – Tidak punya uang untuk jajan sabu-sabu, sopir dan kernet dump truk nekat bobol minimarket di Desa Tambakrejo, Tongas, Kabupaten Probolinggo.

Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainal Arifin, membeberkan modus operandi penjarah minimarket ini. Mulai dari saat beraksi sampai tertangkap.

Aksinya sempat terekam kamera pengawas di atas bagian kasir. Nampak dua orang pria berperawakan kurus, memasuki area minimarket dengan penutup wajah.

“Keduanya beraksi memakai helm dan menutup mukanya dengan kain. Salah satunya, menutup muka dengan kaos yang dililitkan dan bertelanjang dada,” ujar Iptu Zainal Arifin, Senin (28/4/2025).

Keduanya nampak sibuk mengambil rokok yang ada di rak display. Termasuk memeriksa laci penyimpanan uang.

Tak menemukan uang, pelaku berjumlah dua orang itu langsung mengambil kantong dan membawa rokok.

Tak butuh waktu lama, jajaran Satreskrim Polres Probolinggo Kota berhasil membekuk satu dari dua pelaku, berinisial A-Y. Sedangkan kakaknya, kini sedang buron.

“Ada 66 bungkus rokok elektrik dan 164 bungkus rokok tembakau, dengan estimasi kerugian mencapai 9 juta rupiah,” jelasnya.

Hasil interogasi, keduanya mengaku sudah mencoba membobol minimarket sebanyak tiga kali. Baru pertama kali berhasil, di Alfamart Tambakrejo. Pelaku masuk dengan cara menjebol plafon.

Sementara itu, A-Y mengaku hasil pencurian itu belum sempat dijual. Sedianya, barang curian itu akan dikemas lagi dan dijual melalui marketplace facebook.

“Uangnya untuk beli sabu. Biasanya beli pakai uang sangu perjalanan truk itu,” tuturnya, pada polisi.

Hingga kini polisi masih memburu satu pelaku lain, yang identitasnya sudah dikantongi polisi. (lai/Saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.