Probolinggo (WartaBromo.com) – Rapat Paripurna Serah Terima Jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo periode 2025-2030 berlangsung khidmat di Kantor DPRD Kabupaten Probolinggo, Senin (3/3/2025).
Acara ini menjadi momentum penting dalam pergantian kepemimpinan daerah serta penyampaian visi-misi baru yang diharapkan membawa Probolinggo ke arah yang lebih maju.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, turut hadir dalam acara ini, didampingi jajaran DPRD, Forkopimda, serta tokoh masyarakat.
Prosesi diawali dengan pertunjukan tarian daerah, diikuti dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars DPRD Kabupaten Probolinggo, menciptakan suasana penuh semangat.
Puncak acara ditandai dengan penandatanganan berita acara Sertijab antara Penjabat (Pj.) Bupati Ugas Irwanto dengan Bupati Probolinggo dr. Mohammad Haris dan Wakil Bupati Probolinggo Fahmi AHZ. Setelahnya, dilakukan penyerahan memori jabatan sebagai bentuk transisi kepemimpinan yang resmi.
Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Oka Mahendra Jati Kusuma, menegaskan bahwa Sertijab ini merupakan tindak lanjut dari pelantikan yang telah dilaksanakan pada 20 Februari 2025.
“Alhamdulillah, acara berlangsung lancar dan dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Timur. Bupati juga telah memaparkan visi-misinya di hadapan DPRD dan tokoh masyarakat,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Bupati Probolinggo, dr. Mohammad Haris atau yang akrab disapa Gus Haris, menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, DPRD, Forkopimda, dan seluruh elemen masyarakat.
Ia menyoroti berbagai tantangan yang harus segera diatasi, seperti kemiskinan, peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), serta permasalahan stunting.
“Kita harus tetap optimis dan terus bergerak maju. Kabupaten Probolinggo memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
Gubernur Khofifah dalam sambutannya menyebut bahwa Sertijab Bupati Probolinggo ini merupakan yang kedua digelar di Jawa Timur, setelah sebelumnya dilakukan di Kota Batu.
Ia juga menekankan pentingnya percepatan proses sertijab di seluruh daerah agar roda pemerintahan segera berjalan optimal. “Pasca dilantik masih ada masa transisi, jadi sertijab ini terus berjalan,” ujarnya.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama, di mana Gubernur Jawa Timur, DPRD, dan Forkopimda memberikan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati yang baru. Suasana penuh optimisme dan harapan untuk masa depan Kabupaten Probolinggo yang lebih baik terasa hingga akhir acara. (**)