Pasuruan (WartaBromo.com) – Korban kecelakaan maut di Tol Pandaan-Malang bertambah. Selain sopir bus, seorang siswi penumpang bus tersebut juga dilaporkan meninggal.
“Iya benar, jadi dua. Satu korban lagi siswi meninggal saat perjalan menuju rumah sakit,” kata Iptu Joko Suseno, Kasi Humas Polres Pasuruan.
Diketahui, korban pertama yang meninggal yakni Muhammad Khoirul Arufi (60), sopir bus yang diketahui pensiun pegawai negeri sipil (PNS). Sedangkan untuk korban kedua yakni, Navia Rimbi (18), siswi yang berada di dalam bus tersebut.
“Jenazah korban berada di Rumah Sakit Saiful Anwar, Malang. Pihak keluarga juga menuju ke RS,” ujar Joko.
Diberitakan sebelumnya, sebuah bus dinas Brimob mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Pandaan-Malang KM 72-73, Sabtu (1/2/2025) sekitar pukul 11.38 WIB. Bus tersebut menabrak Duadrill Chevron Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.
Puluhan korban juga dirujuk ke beberapa rumah sakit terdekat, yaitu RS Prima Husada, RSUD Lawang, dan Lawang Medika untuk pemeriksaan medis.
Dalam kecelakaan tersebut, kelalaian sopir diduga menjadi penyebab kecelakaan tragis tersebut.
“Dugaan sementara kelalaian sopir,” kata Kasatlantas Polres Pasuruan, AKP Derie Fradesca. (don)