Truk Pasir Tabrak PJU dan Terguling di Pantura hingga Diduga Alami Rem Blong, Warga Purwodadi Tewas | Koran Online 21 Sep

8

Beragam peristiwa kami sajikan pada 19 September melalui laman media online WartaBromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Jumat (20/09/2024). Mulai Truk Pasir Tabrak PJU dan Terguling di Pantura hingga Diduga Alami Rem Blong, Warga Purwodadi Tewas:

1. Sopir Mengantuk, Truk Pasir Tabrak PJU dan Terguling di Pantura Blandongan

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sebuah truk bermuatan pasir terguling setelah menabrak tiang PJU (Penerangan Jalan Umum) dan lampu lalu lintas di Kota Pasuruan, Jumat (20/9/2024) pagi. Kecelakaan ini diduga terjadi karena sang sopir mengantuk.

Diketahui, truk terguling di Jalur Pantura tepatnya di pertigaan Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan sekitar pukul 05.00 wib. Truk yang dikemudikan oleh Dedik Purnawan, warga Lumajang, melaju dari arah Probolinggo menuju Surabaya. Baca selengkapnya.

Baca Juga :   Purnawirawan TNI Memalak 2 Remaja, hingga Pasar Loak Karangketug Terbakar | Koran Online 5 Nov

2. Seorang Anak Dikeroyok di Nguling dan Terekam CCTV, Dua Pelaku Diamankan Polisi

Pasuruan (WartaBromo.com) – Aksi pengeroyokan terhadap seorang anak di Nguling yang terekam CCTV sempat menggegerkan media sosial. Polisi berhasil mengamankan dua anak yang diduga terlibat dalam insiden kekerasan tersebut, setelah rekaman CCTV viral di Facebook dan WhatsApp.

Kejadian ini berlangsung pada Kamis, (19/9/2024) sekitar pukul 14.00 WIB di Dusun Gunungan, Desa Nguling, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan. Baca selengkapnya.

3. Tanpa Keberatan Publik, KPU Probolinggo Siap Tetapkan 4 Paslon di Pilwali 2024

Probolinggo (WartaBromo.com) – KPU Kota Probolinggo akan segera menetapkan 4 bakal pasangan calon (bapaslon) wali kota dan wakil wali kota sebagai peserta resmi Pilwali Kota Probolinggo pada 22 September 2024.

Baca Juga :   Rutin, Rob Sapa Warga Kalibuntu

Penetapan ini dilakukan setelah masa tanggapan masyarakat terkait syarat pencalonan resmi berakhir pada Rabu malam, (18/9). Baca selengkapnya.

4. Brak! Kios di Pasar Kebonagung Ambruk

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bangunan kios Pasar Kebonagung ambruk. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (20/09/2024) pagi pukul 06.30. Pantauan di lokasi, tampak puing-puing berserakan di depan kios. Baca selengkapnya.

5. Diduga Alami Rem Blong, Warga Purwodadi Tewas Usai Motornya Terjun ke Sungai

Purwodadi (WartaBromo.com) – Kecelakaan tragis terjadi di Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan, pada Kamis siang (19/9/2024). Seorang pengendara motor terjun ke Sungai Krecek setelah melintasi jurang di Desa Kayu Kebek.

Baca Juga :   Tiap Bulan, 10 Nyawa Melayang Akibat Kecelakaan di Pasuruan

Akibat insiden ini, satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya mengalami luka serius. Baca selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.