50 Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan 2024-2029 Resmi Dilantik

220

Bangil (WartaBromo.com) – Prosesi pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan periode 2024-2029 tuntas digelar.

Gelaran pelantikan dilaksanakan di ruang sidang Kantor DPRD Kabupaten Pasuruan pada Rabu (21/08/2024) sekitar pukul 11.00 WIB.

Prosesi pelantikan dibuka oleh Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan lama, Sudiono Fauzan. Setelah dibuka, selanjutnya, Sekretaris DPRD Kabupaten Pasuruan, M. Ridwan membacakan Surat Keputusan (SK) Gubernur Jawa Timur.

Dalam SK tersebut memutuskan untuk meresmikan dengan hormat pemberhentian dengan hormat Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan 2019-2024 serta mengucapkan terima kasih terhadap jasa-jasa anggota DPRD periode 2019-2024.

“Menetapkan, meresmikan dengan hormat pengangkatan Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan masa jabatan 2024-2029. Keputusan Gubernur ini berlaku sejak pengucapan sumpah atau janji Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan,” ujar Ridwan.

Usai pembacaan SK Gubernur, seluruh Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan 2024-2029 diambil sumpah jabatannya. Prosesi pengambilan sumpah berlangsung khidmat.

Acara ini juga dihadiri Pj. Bupati Pasuruan serta para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemkab Pasuruan. Selain itu keluarga para anggota dewan yang dilantik juga hadir. Suasana berlangsung hangat dan ramah hingga selesai pelantikan.

Untuk diketahui, ada 50 caleg terpilih yang dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Pasuruan 2024-2029. Mereka berasal dari sembilan parpol yakni PKB, Gerindra, Golkar, PDI Perjuangan, PKS, Demokrat, PPP, NasDem, Gelora. (tof/*)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.