Yadnya Kasada, Wisata Bromo Ditutup Mulai 21 hingga 24 Juni

112
Tak Cuma Kasada, Ada 4 Upacara Adat Lain Suku Tengger, Apa Saja?
Ilustrasi Suku Tengger| Ft : Alex Bhorgi Pexels

Pasuruan (WartaBromo.com) – Ritual Yadnya Kasada suku Tengger akan digelar pada pekan ini. Kawasan wisata Bromo bakal ditutup sementara.

Hal tersebut tertuang dalam pengumuman yang diterbitkan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Tentang Penutupan Kegiatan Wisata Gunung Bromo dan Sekitarnya Pada Ritual Yadnya Kasada Tahun 2024.

Dalam pengumuman tersebut tertulis bahwa Kawasan TNBTS ditutup sejak hari Jumat tanggal 21 Juni 2024 pukul 00.00 WIB sampai dengan hari Senin tanggal 24 Juni 2024 pukul 24.00.

“Dalam rangka ritual Yadnya Kasada, pemulihan ekosistem dan pembersihan kawasan,” tulis pengumuman tersebut.

Kawasan Gunung Bromo hanya terbuka bagi masyarakat yang akan mengikuti Ritual Yadnya Kasada pada tanggal 21-22 Juni 2024 yang beridentitas sesuai dengan ketentuan yang tertulis pada surat edaran PHDI Kabupaten Pasuruan dan Kabupaten Probolinggo.

Sedangkan tanggal 23-24 Juni 2024, kawasan hanya terbuka untuk masyarakat dan petugas yang berkepentingan dalam melakukan pembersihan kawasan.

“Demikian pengumuman ini disampaikan kepada masyarakat, pengunjung, pelaku jasa wisata, pihak-pihak terkait untuk menjadi perhatian dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab,” demikian tulis dalam pengumuman yang ditandatangani Kepala Besar TNBTS, C. Hendro Widjanarko. (tof/asd) 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.