Pasuruan (WartaBromo.com) – Ratusan jemaah haji asal Kota Pasuruan diberangkatkan. Para jemaaah haji diberangkatkan langsung oleh Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) bersama jajaran forkopimda.
Seremoni pemberangkatan jemaah haji digelar di komplek Gedung Kesenian Darmoyudo pada Rabu (22/05/2024) siang.
Tercatat ada 250 jemaah yang berasal dari Kota Pasuruan yang tergabung dalam kloter 46. Para jemaah ini berangkat secara bergantian dengan menaiki bus.
“Semoga perjalanan dan rangkaian ibadah hajinya berlangsung lancar, tanpa kendala. Selamat jalan bapak, ibu semuanya,” kata Gus Ipul.
Gus Ipul menyebut, pemberangkatan jemaah haji tahun ini memang sengaja digelar secara meriah. Ini agar pemberangkatan kali ini lebih berkesan dan selain itu juga semacam penghargaan bagi jemaah haji.
Pada pemberangkatan kali ini terdapat layanan untuk jemaah haji lansia. Ada kendaraan khusus bagi jemaah haji yang berusia lanjut.
Gus Ipul mengingatkan kepada semua jemaah untuk mengikuti ketentuan yang berlaku. Tak hanya itu, ibadah haji memerlukan fisik yang kuat, oleh karenanya jemaah diimbau untuk menjaga kondisi fisik saat beribadah.
“Alhamdulillah semua persiapannya lancar. Jemaah lansia kami siapkan kendaraan khusus,” ujar Gus Ipul. (tof/**)