Pelajar SMK Terluka Kena Ledakan Bondet di Grati

230

Grati (WartaBromo.com) – Sebuah kejadian tragis terjadi di pinggir jalan Desa Rebalas, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. Seorang pelajar SMK bernama Zaenal Abidin (19) mengalami luka serius akibat ledakan bondet (bom ikan), Senin (25/3/2024).

Aipda Junaedi, Plt Kasi Humas Polres Pasuruan Kota mengatakan, kronologi peristiwa itu bermula saat Achmad Bebun (40) mengajak Zaenal Abidin untuk berjaga-jaga di sekitar lingkungan karena situasi yang dianggap rawan tindak kriminal.

Sekitar pukul 02.00 WIB, saat berada di pinggir jalan, Bebun menitipkan sebuah tas kecil berisi bondet kepada Abidin untuk sementara waktu karena ia pergi ke kamar mandi musala.

“Saksi sempat pergi untuk pamit ke musala, saat kembali tas tersebut terjatuh hingga meledak,” kata Junaidi kepada wartabromo.com.

Akibatnya, pelajar SMK itu mengalami luka robek di pergelangan kaki sebelah kiri, lutut sebelah kiri, jempol kaki sebelah kanan, dan betis sebelah kanan.

“Korban segera dibawa ke RSUD Grati untuk mendapatkan perawatan medis,” ujarnya.

Selain itu, beberapa potong serpihan kain berwarna gelap diamankan di lokasi kejadian sebagai barang bukti.

Kepolisian setempat telah melakukan langkah-langkah standar, termasuk mengamankan lokasi kejadian, memeriksa saksi-saksi, dan menghubungi Identifikasi Respas Kota. Korban telah diperiksa di RSUD Grati dan akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kejadian ini.

“Masih dalam penyelidikan,” tuturnya. (don/may)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.