Leces (wartabromo) – Seorang pedagang sapi tewas dengan perut terurai setelah dibacok oleh tetangganya dengan sebilah sabit di pasar sapi Sumberkedawung Kecamatan Leces Kabupaten Probolinggo.
Sahur (30) warga Wonoasih Kecamatan Wonoasih Kota Probolinggo itu tidak bisa di selamatkan nyawanya setelah para warga sekitar berusaha menolong korban untuk di larikan ke Puskesmas Leces.
Informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, kalau korban dibacok oleh Anton (32) dan Iwan (25) yang tak lain merupakan tetangga korban sendiri. Kedua pelaku tersebut merupakan saudara kandung.
Peristiwa carok itu terjadi pada Selasa (12/8/2014) sekitar pukul 15.30 WIB.
Kapolsek Leces AKP Sudjianto menyebutkan, kalau korban dan pelaku sempat terjadi selisih paham tentang penawaran sapi di pasar Maron Kecamatan Maron.
Namun perselisihan tersebut berlajut hingga di pasar Sapi Leces Desa Sumberkedawung Kecamatan Leces.
“Ada salah paham antar penawaran sapi milik korban, sehingga terjadi cekcok dan terjadi pembacokan,”jelas Kapolsek.
Menurutnya, kalau saat itu korban dan pelaku menawar sapi yang selisihnya mencapai 500 ribu rupiah. Sehingga, disanalah terjadi perselisihan harga dan membuat sahur harus kehilangan nyawanya di lokasi.
“Saat itu pelaku bukan sendirian dalam melakukan aksinya, namun di bantu oleh adik kadungnya bernama Iwan,”tutur Sudjianto. Bahkan, korban sempat melawan. Sehingga Anton mengalami luka bacok di bagian perutnya sehingga di larikan ke rumah sakit Wonolangan Kecamatan Dringu.
“Korban langsung kita bawa ke kamar mayat RSUD Waluyo Jati Kraksaan untuk di lakukan otopsi,”pungkasnya. (rhd/yog)
—
Sent from Fast notepad