Ratusan Warga Kota Pasuruan Antre Berjam-jam Demi Beras Murah

205

Pasuruan (WartaBromo.com) – Ratusan warga di Kota Pasuruan rela antre berjam-jam untuk membeli beras murah di GOR Untung Suropati, Rabu (7/2/2024) pagi.

Pantauan di lokasi, antrean warga untuk membeli sembako murah itu terjadi sejak pukul 06.00. Antrean terdiri dari ibu-ibu dan bapak-bapak.

Yuni (48), warga Jambangan, Kota Pasuruan mengaku baru bisa mendapatkan beras murah setalah dua jam mengantre.

“Waduh aku mau mulai jam 8, suwe nemen ndek kene (lama banget disini). Rela, beras sekarang mahal,” kata Yuni.

Hal serupa juga dikatakan oleh Jufri (54), warga Sebani, Kota Pasuruan itu juga rela antre panjang demi membeli 2 liter minyak dan 10 kilogram beras.

“Jauh sekali (selisih harganya) kalau bisa sering-sering seperti ini. Walaupun antre tetap mematuhi prosedur. Soalnya kan harga beras uda naik tajam,” ujarnya.

Sementara itu, Riski Pramita, kabid Perdagangan Disperindag Kota Pasuruan mengatakan, operasi pasar kali ini untuk menstabilkan harga beras yang tiap hari makin mahal.

Diketahui, harga beras ecer per kilogram di pasar tradisional mencapai Rp16 ribu.

“Acara kali ini tujuannya untuk menatap harga beras. Selain itu juga dalam rangkaian hari jadi Kota Pasuruan,” pungkas Riski.

Diketahui harga sembako yang dijual dalam kegiatan operasi pasar ini yakni, beras 5 kilogram dijual dengan harga Rp51 ribu, minyak 1 liter dijual dengan harga Rp13 ribu, sedangkan gula pasir dijual dengan harga Rp16 ribu.

Dalam operasi pasar kali ini, pihaknya menyediakan 10 ton beras, 600 liter minyak, dan 300 kilogram gula pasir.

“Ini putaran pertama, rencana nanti adalagi setelah pilpres,” tuturnya. (don/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.