Macam-macam Emosi pada Manusia dan Fungsinya

172

Pasuruan (WartaBromo.com) – Semua manusia pasti memiliki emosi yang berpengaruh dalam kehidupan. Manusia ternyata memiliki bermacam-macam emosi dan setiap dari emosi tersebut memiliki fungsi.

Dilansir dari sehatq.com, dr. Karlina Lestari mengatakan emosi adalah hal yang kompleks. Pasalnyam berkaitan dengan kepribadian, mood, karakter, dan motivasi seseorang.

“Emosi melibatkan tiga komponen berbeda, yaitu pengalaman subjektif, respons fisiologis, dan respons perilaku atau ekspresif,” terangnya.

Lantas, apa saja macam-macam emosi pada manusia dan fungsinya?

1. Emosi Bahagia

Bahagia bisa diartikan sebagai kondisi emosional yang ditandai dengan perasaan senang, ceria hingga sejahtera. Ini adalah hasil dari neurotransmitter, termasuk serotonin dan dopamin.

Fungsi utama dari emosi bahagia adalah untuk menghasilkan perasaan tenang, puas dan gembira dalam tubuh. Dan, kebahagiaan dapat berpengaruh terhadap kesehatan fisik dan mental.

2. Emosi Sedih

Emosi ini bisa terjadi akibat rendahnya kadar neurotransmitter dopamin dan serotonin. Dalam waktu yang lama, hal ini bisa menyebabkan depresi, kelelahan, kurang berenergi hingga perubahan pada nafsu makan dan tidur.

Emosi sedih ini berfungsi untuk mengungkapkan kesedihan dan rasa ketidak tenangan seseorang. Adapun kesedihan termasuk macam-macam emosi yang wajar dirasakan manusia.

3. Emosi Takut

Saat merasakan adanya indikasi bahaya, emosi takut umumnya muncul dan terjadilah respons yang disebut melawan atau lari. Emosi ini juga dapat menyebabkan dampak lain pada tubuh, seperti ketegangan otot.

Nah, emosi takut ini ternyata berfungsi untuk meningkatkan keinginan manusia bertahan hidup. Respon dari emosi takut ini akan membantu diri mempersiapkan melawan ancaman yang terjadi.

4. Emosi Jijik

Paul Ekman menyebut manusia juga memiliki emosi jijik. Perasaan ini dapat bersumber dari banyak hal, termasuk rasa, pemandangan, atau bau yang tidak menyenangkan.

Seseorang juga dapat mengalami kejijikan moral saat melihat individu lain berperilaku yang mereka anggap tidak menyenangkan, tidak bermoral, atau jahat.

Nah, selain keempat emosi di atas masih ada lagi emosi manusia yang lain, yakni emosi marah dan emosi terkejut. Tentu semua memiliki fungsi sendiri. (trj)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.