Pandaan (wartabromo) – Jalur Malang-Surabaya kilometer 44 atau tepatnya di jalan raya Kasri Desa Sumberejo Kecamatan Pandaan kembali memakan korban. Seorang Sopir dan kernet truk tangki nopol N 9317 UT tewas setelah menabrak truk tronton nopol DK 9685 WI yang sedang menyebrang keluar dari perusahaan disekitar lokasi kejadian.
Berdasarkan keterangan petugas lantas Pandaan Aiptu Sugiardi, kecelakaan terjadi ketika truk tangki muatan air yang dikemudikan Solong Ibrahim (39) warga dusun Kedondong Desa Sumbergedang Rt 03 Rw 02 Kecamatan Pandaan bersama kernet Taman (40) warga desa Candi wates kecamatan Prigen melaju dari arah Pandaan menuju Surabaya.
Disaat bersamaan truk trailer yang dikemudikan Muslimin (49) warga jalan Darmawangsa delod peken Tabanan, Bali menyeberang dan menunggu kesempatan arus lalu lintas dari arah Surabaya sepi.
Diduga karena kendaraan truk tangki bermuatan berada di kondisi jalan menurun, sopir pun tak bisa mengendalikan laju truk, akibatnya truk tangki menghantam bagian samping truk tronton.
Tak pelak, kedua penumpang truk tangki itu pun terjepit badan truk dan tewas di lokasi.
Kedua korban pun tewas dan dibawa ke kamar mayat rumah sakit Pusdik Brimob Watu Kosek Gempol Pasuruan.
Akibat kejadian tersebut arus lalu lintas Malang Surabaya sempat mengalami kemacetan yang cukup panjang. (ryn/yog)