Pasuruan (WartaBromo.com) – Ada berbagai kabar baik dan menginspirasi yang menyertai di sepanjang tahun 2021. Mulai dari kisah pengusaha hingga pelajar berprestasi.
Berikut rangkaian kisah menginspirasi yang sudah dirangkum oleh WartaBromo:
- Kisah Khudori, Warga Grati yang Raup Ribuan Dolar dari Menjadi Streamer Game di Facebook
DULU orang-orang sering “mengejek”-nya karena setiap hari hanya main game. Padahal Mukhamad Khudori (30) tidak sekadar “main” game. Mereka tidak tahu, bahwa dari situlah Khudori meraup dolar setiap bulannya. Selengkapnya.
- Anggita, Anak Penjual Kerupuk Asal Kota Pasuruan Ini Lolos Jadi Paskibraka Nasional
Pasuruan (WartaBromo.com) – Selain Kabupaten, seorang siswi asal Kota Pasuruan juga didapati masuk dalam Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di Jakarta, besok. Selengkapnya.
- Santri Asal Rejoso Ini Raih Omzet Ratusan Juta dari Bisnis Rak Bunga
SEJUMLAH darbuka dengan berbagai motif cantik dipajang di ruang tamu sebuah rumah di Desa Karangpandan, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Selengkapnya.
- Kisah Guru Honorer Merintis Usaha Aksesoris Motor, Beromset Jutaan Rupiah
ISMAIL Bahtiar (35) warga Dusun Serambi, Desa Winongan Kidul, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan ini sehari-hari jadi guruh olahraga. Bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS). Ia merupakan guru honorer dari tahun 2009 lalu. Selengkapnya.
- Mustahid, Local Hero yang Kelola Sampah hingga Hasilkan Maggot BSF
SURYA mulai tergelincir perlahan. Pertanda waktu siang bakal berganti petang. Ya, jarum jam saat itu menunjukkan pukul 14.30 WIB pada Jumat siang (15/10). Waktu dimana, jurnalis media ini janjian untuk bertemu dengan Mustahid. Sang lokal hero, pejuang sampah asal Penatarsewu, Tanggulangin, Sidoarjo. Selengkapnya.
- Serok Fulus dari Budidaya Ikan Discus
AKHMAD Taufik tak henti mengumbar senyum kala bercerita ihwal dirinya mulai menggeluti bisnis ikan discus. Maklum, ia senang karena berkat ikan yang disebutkan berasal dari Amazon itu kini banyak menghasilkan cuan. Selengkapnya.
- Kisah Pemuda Pandaan, Raup Rupiah dari Miniatur Kendaraan
MASUK di sebuah rumah Desa Kebonwaris, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, WartaBromo disuguhi dengan jajaran angkutan umum. Ada bus, mobil angkot dan transportasi lainnya. Selengkapnya.
- Menyibak Strategi Pengusaha Parcel di Lumajang yang Tembus Omset Ratusan Juta Rupiah
Selama 2 tahun pandemi, omset yang didapatkan terus mengalami kenaikan. Banyak pihak yang tidak bisa mudik dan hanya bisa mengirim bingkisan lebaran ke sanak saudaranya, merupakan peluang. Selengkapnya.
- Anak Penjual Nasi Asal Bugul Kidul, Borong 4 Medali Emas Tingkat Nasional
Pasuruan (wartabromo.com) – Pelajar asal Kota Pasuruan kembali meraih prestasi. Kali ini empat medali emas diborong dari Kejuaraan Nasional (kejurnas) Piala Gubernur Jawa Timur 2021. Selengkapnya.
- Kisah Pesantren Minhajul Muna: Sejahterakan Guru dan Petani dari Menanam Porang
Pondok Pesantren Minhajul Muna terletak di pelosok pegunungan Kabupaten Ponorogo, tepatnya di Dusun Sambi, Desa Ngrayun, Kecamatan Ngrayun. Untuk menuju pesantren ini harus melalui jalan berkelok, naik-turun, melewati rerimbunan hutan. Lokasinya berada di ketinggian 900 mdpl dan pesantren ini merupakan satu-satunya pesantren di Ngrayun. Selengkapnya.