Kuota Haji 2014 Belum Jelas, Kemenag Probolinggo Tunggu Surat

659

hajiProbolinggo (wartabromo)–  Jumlah kuota  untuk Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Probolinggo tahun ini masih belum ada kepastian. Kantor Kemenag Kabupaten Probolinggo mengaku masih menunggu surat dari Kementrian Agama Pusat.

Kasi Haji Kemenag Kabupaten Probolinggo, Muhklason mengatakan, untuk tahun kemarin jumlah CJH yang berangkat ketanah suci  Makkah sebanyak 476 orang setelah dikurangi 20 persen dari jumlah CJH  nasional.

“Karena kemarin kuota haji dikurangi jumlahnya, secara otoamtis CJH Kabupaten  Juga ikut terpotong,” katanya, Selasa (11/3/2014).

Muhklason mengaku belum memperoleh informasi untuk kuota CJH Kabupaten Probolinggo yang akan berangkat tahun ini, dia mengaku masih belum tahu banyak soal itu.

“Saya tidak  tahu  jumlah CJH untuk sekarang, kami masih belum menerima surat dari Kementrian Agama Pusat,” terangnya.

Menurutnya, untuk yang terpotong dari jatah jumlah  CJH tahun kemarin sebanyak 20 persen, secara otomatis akan menjadi prioritas dalam tahun ini.

“Yang jelas mereka akan mendapatkan jatah yang paling teratas. Karena dia sudah tertunda tahun keberangkatannya,” ucapnya.

Selain tidak mengetahui jumlah kuota CJH tahun ini, Muhklason juga mengatakan tidak mengetahui secara detail jumlah Ongkos Naik Haji (ONH) tahun ini. Tetapi untuk jumlah ONH tahun kemarin berkisar 34 juta rupiah per CJH.

“Karena masalah ONH yang menentukan pemerintah pusat, karena jumlah ONH itu, juga dikruskan dengan nilai tukar rupiah dengan dollar,”tandasnya. (rhd/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.