Pasuruan (WartaBromo.com) – Salah seorang kepala desa di Kabupaten Pasuruan diduga berselingkuh dengan perangkat desanya. Kasus ini pun jadi perhatian warga.
Sebenarnya apa sih penyebab seseorang bisa berselingkuh?
Berdasarkan penelitian dari Amerika Serikat yang dipublikasi dalam The Journal of Sex Research, ada beberapa alasan yang menyebabkan seseorang berselingkuh.
“Ini berkaitan dengan gagasan bahwa manusia memiliki banyak pasangan seksual. Dan, sekalipun segalanya berjalan dengan lancar, itu tidak berarti bahwa tak ada ruang untuk menginginkan lebih–setidaknya dalam hal menginginkan lebih banyak pengalaman dengan pasangan lain,” kata Dylan Seltermen, psikolog yang juga kepala tim peneliti.
Berikut penyebab perselingkuhan menurut riset:
- Rasa cinta berkurang
Dalam riset didapatkan, salah satu penyebab perselingkuhan adalah mulai mengikisnya cinta. Kekasih bisa saja merupakan sosok yang tidak didambakan. Ditambah lagi sikap bersama pasangan mendingin, canggung bahkan kaku.
“Kurangnya rasa cinta adalah motivasi kuat untuk berselingkuh,” kata Selterman.
- Hasrat seksual
Ketertarikan seksual bisa mengikat pasangan jadi lebih intim. Lalu jika Hasrat seksualnya mulai menurun atau bahkan tak puas, maka peluang untuk menyeleweng bisa terjadi.
Biasanya peselingkuh ini sudah merasa tidak tertarik lagi dengan pasangannya. Sehingga dorongan mencoba hal baru dari orang lain jadi lebih kuat.
- Godaan sesaat
Seltermen mengatakan, situasi seperti godaan-godaan sesaat bisa memicu perselingkuhan. Seperti saat mengalami sebuah kondisi tersulit dalam hidup. Atau juga saat mabuk dan setres. Beberapa orang memilih mencari pengalihan untuk berselingkuh.
- Harga diri
Penyebab perselingkuhan selanjutnya yang sedikit unik yaitu harga diri. Ada seseorang yang memilih berselingkuh karena popularitas, status sosial dan lain-lain.
Perselingkuhan ini bisa membuat harga diri seseorang jadi naik lebih tinggi levelnya.
- Merasa dicuekin
Perselingkuhan bisa dilakukan karena salah satu pihak merasa tak dipedulikan. Akhirnya peselingkuh mencari perhatian dari pihak lain. Ia pun merasa lebih dihargai oleh orang tersebut, karena diberi perhatian lebih.
- Variasi dalam bercinta
Sebenarnya point ini masih berhubungan dengan Hasrat seksual. Beberapa orang memilih menyeleweng karena menginginkan variasi terbaru dalam bercinta.
Pengalaman seks dari orang yang berbeda, jadi kesenangan tersendiri bagi peselingkuh.
- Kurang teguhnya komiten
Jika pasangan memiliki komitmen yang kuat, maka apapun kekurangan dalam sebuah hubungan bisa diterima dan diperbaiki. Komitmen yang teguh jadi kunci suksesnya sebuah hubungan.
Namun, ada saja orang yang memang anti komitmen. Bisa salah satu pihak dari pasangan. Sehingga Ia masih mencari kesenangan sendiri dari orang lain.
“Mereka menjalin hubungan, tapi belum menjelaskan bahwa level komitmen mereka tinggi, atau bahwa ada eksklusivitas dalam hubungan mereka,” jelasnya.
- Amarah
Rasa marah juga bisa membuat seseorang berselingkuh. Bisa jadi dalam sebuah hubungan ada rasa sakit hati terhadap pasangan. Akhirnya memicu kemarahan, dendam dan melampiaskan dengan berselingkuh. (may/ono)
Baca juga: Kades di Nguling Diduga Selingkuh Dengan Perangkat Desa, Ini Sikap Pemkab Pasuruan