Terimbas Banjir, Jalur Probolinggo-Lumajang Macet Parah

3491

Probolinggo (WartaBromo) – Banjir yang terjadi di Kabupaten Lumajang berimbas pada arus lalu lintas di jalur Probolinggo-Lumajang. Jalur transnasional itu, alami kemacetan parah sejak Sabtu malam, 27 Februari 2021.

“Hingga pagi ini, kemacetan masih terjadi. Imbas dari banjir yang terjadi di Kabupaten Lumajang yang terjadi sejak Sabtu sore. Sejak tadi malam, anggota sudah kami turunkan untuk mengatur arus lalulintas,” kata Kasatlantas Polres Probolinggo AKP Purwanto Sigit Raharjo pada Minggu, 28 Februari 2021.

Terkini, kata AKP Sigit, kendaraan dari arah Lumajang ke Probolinggo sudah dapat bergerak. Namun, dari arah Probolinggo menuju Lumajang belum bisa. “Informasi dari masyarakat, titik kemacetan ada di Kecamatan Klakah, Lumajang,” lanjutnya.

Selain banjir, kemacetan itu diperparah oleh perilaku pengguna jalan. Banyak pengguna jalan main serobot, ketika melihat jalur berlawanan di depannya terlihat kosong. Padahal kekesongan itu, untuk membuka ruang agar kendaraan dapat bergerak.

“Hambatan ada di wilayah Lumajang dan berimbas ke wilayah Probolinggo. Kami imbau kepada pengguna jalan untuk tidak saling serobot dan mohon pengguna jalan tetap bersabar. terima kasih,” imbau mantan Kapolsek Dringu itu. (saw/saw)

Simak videonya:

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.