“GodFather” Bandar Sabu asal Kota Pasuruan hingga Daftar Perusahaan yang Lakukan PHK Massal | Koran Online 19 Feb

3221

Beragam peristiwa kami sajikan pada 18 Februari 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Rabu (19/2/2020). Mulai “GodFather” Bandar Sabu asal Kota Pasuruan hingga Daftar Perusahaan yang Lakukan PHK Massal:

  1. Deras di Dataran Bromo, Nguling-Winongan Kebanjiran

Pasuruan (WartaBromo.com)- Hujan deras di wilayah dataran tinggi Bromo membuat sejumlah titik dilanda banjir. Di Kecamatan Winongan, genangan cukup tinggi terjadi di Desa Prodo.

Ini merupakan kali ketiga permukiman setempat dilanda banjir selama musim penghujan ini. Seperti sebelumnya, banjir setempat terjadi imbas meluapnya Kali Winongan. Simak Selengkapnya.

  1. Bongkar Jaringan Sabu Kota Pasuruan, Polisi sebut Tukang Becak ini ‘Godfather’

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sat Reskoba Polres Pasuruan Kota membekuk 6 orang terlibat jaringan narkotika jenis sabu. Salah satu dari mereka oleh polisi disebut sebagai ‘Godfather’.

‘Godfather’ itu bernama Sohib (39) merupakan warga Kelurahan/Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan. Polisi menyebutnya demikian sebab semua barang yang diperoleh pengedar berasal dari Sohib. Simak Selengkapnya.

  1. Karyawan Pabrik Garmen di Kota Probolinggo Diserang, Perutnya Disabet Celurit

Probolinggo (WartaBromo.com) – Seorang pria diserang dengan senjata tajam di depan pabrik garmen PT Ciwulan Mandiri Kota Probolinggo, Selasa (18/2/2020). Bagian perut korban terluka parah.

Sejumlah saksi menuturkan, korban bernama Andriyanto (35) tersebut langsung terkapar setelah terkena sabetan senjata tajam (Sajam), diperkirakan berupa celurit. Simak Selengkapnya.

  1. Bukan Cuma Apache, Ini Daftar Perusahaan yang Lakukan PHK Massal

 

Pasuruan (WartaBromo.com)- Gelombang PHK (pemutusan hubungan kerja) di Kabupaten Pasuruan terus berlanjut. Belakangan, sejumlah perusahaan juga dikabarkan melakukan hal yang sama.

Hal itu terungkap dari unggahan status facebook Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi, Selasa (18/02/2020). Simak Selengkapnya.

  1. Dinsos Kabupaten Pasuruan Coret 2.467 Keluarga Penerima PKH

Pasuruan (WartaBromo.com) – Jumlah Penerima Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Pasuruan turun. Penerima dinyatakan tidak lagi memenuhi syarat jadi alasannya.

Berdasarkan data dari Dinas Sosial Kabupaten Pasuruan, pada akhir 2019 lalu, keluarga penerima manfaat (KPM) masih di angka 92.111. Namun. di awal tahun 2020 ini, tercatat hanya 89.635 KPM yang mendapatkan dana PKH. Simak Selengkapnya.

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.