Savana Bromo Rusak, hingga Tarif Whatsapp yang Tak Lagi Gratis | Koran Online 14 Jan

1156

Beragam peristiwa kami sajikan pada 13 Januari 2020 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (14/1/2020). Mulai Savana Bromo Rusak, hingga Tarif Whatsapp yang Tak Lagi Gratis:

  1. Pelajar ini Tepergok Curi Motor, Ditangkap Usai Dibanting Pemiliknya

Krejengan (wartabromo.com) – Seorang pelajar di Kabupaten Probolinggo diserahkan ke polisi gara-gara coba mencuri motor. Aksi itu berhasil digagalkan, setelah sang pemilik melumpuhkannya.

Pencuri berinisial MTS (18) itu mencoba mencuri motor di pinggir jalan Desa/Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo pada Senin pagi, 13 Januari 2020. Simak Selengkapnya.

  1. Cek Kesiapan PDAM Salurkan Air Bersih, Komisi II Inspeksi Proyek Ground Tank di Tambaan

Pasuruan (WartaBromo.com) – Komisi II DPRD Kota Pasuruan inspeksi proyek Ground Tank, Senin (13/01/2020). Langkah ini, untuk memastikan PDAM siap dalam penyediaan air bersih bersumber dari mata air Umbulan.

Koordinator Komisi II Dedy Tjahjo Poernomo menanyakan progres pembangunan Ground Tank yang berada di wilayah di Kelurahan Tambaan, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan itu. Simak Selengkapnya.

  1. Savana Rusak, Relawan Bromo Tutup Jalur dan Parkir Liar

Sukapura (wartabromo.com) – Savana Bromo rusak, jalur dan kantong-kantong parkir liar ditutup. Aksi sekaligus hadapi pembatasan kendaraan bermotor selama sebulan (car free month) di kawasan lautan pasir Bromo.

Area liar itu, bermunculan dan dibuat oleh pengguna kendaraan bermotor saat berkunjung.

Ada banyak kantong parkir liar yang ditemukan. Lokasinya, berada di sekitar bukit Teletubbies dan Savana Bromo. Simak Selengkapnya.

  1. Tembak Anggota Brimob, Senjata KKB di Papua Diduga dari Lumajang

Lumajang (WartaBromo.com) – Anggota Brimob ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Nduga, Papua. Senjata yang digunakan KKB untuk menyerang tersebut diduga berasal dari Lumajang.

Kapolda Papua, Irjen Polisi Paulus Waterpauw mengungkapkan, senjata yang digunakan oleh KKB di Papua merupakan senjata rakitan berspesifikasi modern. Dugaan sementara, senjata rakitan ini berasal dari Lumajang. Simak Selengkapnya.

  1. Whatsapp Tak Lagi Gratis, Cek Tarifnya….

 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Penyedia layanan Whatsapp rupanya tidak main-main soal kebijakan baru Whatsapp berbayar. Bahkan nominal tarifnya sudah tersebar.

Dilansir dari CNBC, Facebook yang mengakuisisi Whatsapp mengabarkan jika aplikasi perpesanan tersebut bakal disisipi iklan. Nah, iklan tersebut bakal menyusup di sela-sela story, layaknya di Instagram. Simak Selengkapnya.

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.