Prigen (WartaBromo.com) – Kawasan wisata halal Pintu Langit porak poranda dihantam angin. BPBD Kabupaten Pasuruan mencatat 8 korban mengalami luka-luka.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan, Bakti Jati Permana.
“Yang tertimpa 8,” singkatnya, Sabtu (9/11/2019).
Bakti perkirakan semua korban merupakan pengunjung. Empat di antara 8 korban bahkan sempat dirawat di Puskesmas karena terluka.
Dilanjutkan kemudian, korban merupakan pengunjung yang berada di café. Mereka tertimpa atap yang terdiri dari rangkaian galvalum, saat angin menerjang kawasan wisata.
Dari catatan Bakti, dari empat korban yang dirawat, satu di antaranya cukup parah, karena pundak dan kakinya tertimpa material atap. Namun semua korban sekarang sudah diperbolehkan pulang.
Selain korban luka, 2 mobil dikatakan juga tertimpa reruntuhan atap. Saat ini petugas masih melakukan pembersihan lokasi yang diterjang angin.
Diberitakan sebelumnya, hujan deras disertai angin kencang melanda objek wisata Pintu Langit, Sabtu (9/11/2019) sekitar pukul 14.15 WIB.
Selain mengakibatkan sejumlah korban luka, beberapa fasilitas setempat juga rusak berat. Diantaranya panggung rigging berikut perlengkapan sound system. (may/ono)