Smart SIM Tersedia di Pasuruan, hingga Bupati Pasuruan Ungkap Penyebab Ambruk di Bromo | Koran Online 4 Okt

2219

Beragam peristiwa kami sajikan pada 3 Oktober 2019 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Jumat (4/10/2019). Mulai Smart SIM Tersedia di Pasuruan, hingga Bupati Pasuruan Ungkap Penyebab Ambruk di Bromo :

  1. Janjikan Gadis ini Jadi Pegawai BNI, Guru asal Maron Dilaporkan ke Polisi

Probolinggo (wartabromo.com) – Seorang oknum guru di Kecamatan Maron, Kabupaten Probolinggo dilaporkan ke polisi. Ia diduga menipu seorang gadis dengan dalih dipekerjakan di bank plat merah.

Peristiwa dugaan penipuan ini, terjadi pada 2018 lalu. Menimpa Siti Rohmah (23) warga Desa Brabe, Kecamatan Maron. Sedangkan oknum guru yang dilaporkan berinisial MS. Simak Selengkapnya.

  1. Smart SIM Tersedia di Pasuruan, Begini Syarat Mendapatkannya

Pasuruan (wartabromo.com) – Blanko Smart SIM yang dikirim Polri sudah diterima oleh Polres Pasuruan Kota. Pengendara kini sudah bisa mendapatkan smart sim, namun dengan syarat tertentu.

AKP Achmadi, Kasatlantas Polres Pasuruan Kota, menuturkan, warga Pasuruan sudah bisa mendapatkan Smart SIM di kantor Satlantan. Namun sebelumnya, ada persyaratan yang harus dipenuhi baik pemohon SIM baru ataupun perpanjangan. Simak Selengkapnya.

  1. Api Meluas, Kawanan Satwa Turun Gunung

Prigen (WartaBromo.com) – Bukan hanya ribuan hektare lahan yang diperkirakan hangus imbas kebakaran hutan (Karhut) di kawasan Arjuno-Welirang. Peristiwa yang berlangsung sejak akhir pekan lalu itu juga mengancam keberadaan satwa liar di wilayah setempat.

Diketahui, hutan di pegunungan Arjuno-Welirang yang terdiri dari hutan produksi dan lindung merupakan lokasi endemik beberapa jenis satwa. Seperti Lutung Jawa, Elang Jawa, menjangan dan beberapa jenis satwa khas lainnya. Simak Selengkapnya.

  1. Jangan Kaget, Ini Rincian Lengkap Gaji dan Tunjangan DPR

Jakarta (WartaBromo.com) – Sebanyak 575 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024 resmi dilantik. Wakil rakyat tersebut bakal mendapatkan gaji dan tunjangan sesuai jabatan hingga menyentuh angka Rp 50 juta per bulannya.

Gaji yang didapatkan oleh anggota dewan ini bervariasi, tergantung jabatan yang diembannya. Bagi anggota yang merangkap ketua, gaji pokoknya yakni RP 5.040.000,-. Lain halnya dengan anggota merangkap Wakil Ketua yang mendapatkan gaji pokok sebesar Rp 4.620.000,-. Simak Selengkapnya.

  1. Bupati Pasuruan Ungkap Penyebab Ambruk di Bromo, Begini Ceritanya….

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bupati Pasuruan sempat ‘ambruk’ saat menghadiri acara di lautan pasir Bromo beberapa waktu lalu. Tak sempat sarapan disebut-sebut menjadi penyebab Bupati Pasuruan sakit.

Ditemui di kediamannya di Purwosari pada Kamis (3/9/2019) pagi, Irsyad Yusuf mengaku jika saat ini kondisinya berangsur pulih. Simak Selengkapnya.

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.