Beragam peristiwa kami sajikan pada 9 September 2019 melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Selasa (10/09/2019). Mulai Pajero Ngebut Tabrak Pembatas Tol Gempas, hingga Usia 40 Tahun Kini Bisa Ikut Seleksi CPNS:
- Pengemudi Ngantuk Nekat Ngebut, Pajero ini Tabrak Pembatas dan Terguling di Tol Gempas
Pasuruan (WartaBromo.com) – Pajero sport mengalami celaka saat melaju di tol Gempas (Gempol-Pasuruan), Senin (9/9/2019). Pengemudi ngantuk dan nekat ngebut, diduga jadi penyebabnya.
Kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 03.30 WIB, tepatnya di KM 780+200 Jalur A Tol Gempas. Simak Selengkapnya.
- Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Angkut Batu di Kejayan
Pasuruan (Wartabromo.com) – Sebuah motor terlibat kecelakaan dengan truk angkut batu di Desa Dampol, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan. Seorang wanita pengemudi motor tewas seketika usai terlindas truk pengangkut batu, Senin (9/9/2019).
Wanita yang belum diketahui identitasnya itu, tampak memakai baju lengan panjang berwarna merah dan celana motif dominasi oranye. Menurut informasi yang didapat wartabromo, korban mengendarai honda beat warna hijau putih dengan nopol N 2056 TCI. Simak Selengkapnya.
- Aturan Baru, Usia 40 Tahun Kini Bisa Ikut Seleksi CPNS
Jakarta (WartaBromo.com) – Pemerintah mengeluarkan aturan baru bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Pelamar dengan usia 40 tahun boleh mendaftarkan diri sebagai PNS.
Dalam Pasal 23 Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 disebutkan bahwa usia pelamar paling rendah 18 tahun, dan paling tinggi 35 tahun saat melamar. Simak Selengkapnya.
- PNS di Kabupaten Pasuruan Berkurang 475 Orang
Pasuruan (wartabromo.com) – Jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Pasuruan berkurang. Bahkan jumlahnya merosot hingga 475 orang.
Berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS) yang bersumber dari Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Pasuruan, diketahui jumlah PNS pada tahun 2017 mencapai 10.602 orang yang terdiri dari 5.065 PNS laki-laki dan 5.537 PNS perempuan. Simak Selengkapnya.
- Ini Keistimewaan Puasa Tasu’a Asyura
Pasuruan (wartabromo.com) – Minggu lalu, umat Islam memperingati tahun baru 1 Muharram 1441 H. Bulan pertama tahun hijriah itu menjadi bulan yang penting dan suci bagi umat Islam.
Nah, di bulan istimewa ini umat Islam disunnahkan memperbanyak amalan, salah satunya puasa. Puasa yang disunahkan yakni puasa Tasu’a, 9 Muharram (Senin, 9/9/2019) dan puasa Asyura 10 Muharram (Selasa, 10/9/2019). Karena hukumnya sunnah, sudah dipastikan ada keistimewaan dibalik 2 puasa itu. Simak Selengkapnya.