Warga Bondoyudo Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Sungai

11

Lumajang (WartaBromo. com) – Warga Desa Bondoyudo, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang mendadak gempar pada Selasa (22/4/2025). Warga dikejutkan dengan penemuan jasad pria tanpa identitas yang mengapung di aliran sungai setempat.

Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi mengenaskan, tersangkut di bebatuan dengan posisi tengkurap dan tanpa mengenakan pakaian. Dugaan sementara, jasad sudah berada di air selama kurang lebih tiga hari. Hal ini terlihat dari kondisi tubuh yang membengkak parah dan mengeluarkan aroma tak sedap.

Mendapat laporan dari warga, Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Proses evakuasi berjalan dramatis, karena petugas harus menyeberangi sungai yang cukup dalam, bahkan mencapai lebih dari satu meter.

“Jasad ditemukan dalam kondisi sudah bengkak, kemungkinan sudah tiga hari berada di sungai. Hingga kini belum ada laporan warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya,” ungkap Dwi Cahyono, anggota TRC BPBD Lumajang.

Usai berhasil dievakuasi, jenazah langsung dibawa ke RSUD dr. Haryoto Lumajang untuk proses identifikasi lebih lanjut.

“Untuk langkah selanjutnya, kami serahkan jenazah ini ke pihak rumah sakit,” tambah Dwi.

Pihak BPBD dan aparat setempat juga mengimbau kepada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga agar segera datang ke RSUD dr. Haryoto untuk melakukan pencocokan identitas. (rud)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.