Ngeri! Keluarga di Probolinggo Dibegal Pengendara CB, Pelaku Todong Celurit ke Anak Kecil

31

Pajarakan (WartaBromo.com) – Aksi kejahatan jalanan kembali menghantui warga Kabupaten Probolinggo. Satu keluarga asal Desa Puspan, Kecamatan Maron, menjadi korban pembegalan saat dalam perjalanan pulang pada Sabtu malam (19/4/2025).

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 WIB di jalan umum wilayah Desa Selogudig Kulon, Kecamatan Pajarakan. Korban yang diketahui berinisial DF, tengah mengendarai sepeda motor bersama istri dan anaknya.

Di blok Watu Lumpang, DF dan keluarga tiba-tiba dihentikan oleh dua orang tak dikenal yang mengendarai sepeda motor jenis Honda CB.

Kasi Humas Polres Probolinggo, Iptu Merdhania Pravita Shanty, membenarkan insiden itu. Kepada WartaBromo, ia menyampaikan bahwa laporan telah diterima oleh SPKT Polres Probolinggo dan saat ini tengah dalam proses penyelidikan.

“Salah satu pelaku turun dari motor dan langsung mengancam korban dengan sebilah celurit yang masih bersarung. Ia mengancam akan melukai istri dan anak korban bila sepeda motor tidak diserahkan,” ujar Iptu Vita, Minggu (20/4/2025).

Karena khawatir akan keselamatan keluarganya, DF akhirnya menyerahkan sepeda motor tersebut kepada pelaku. Usai mendapatkan kendaraan, kedua pelaku langsung kabur ke arah selatan, meninggalkan korban yang syok atas kejadian itu.

Korban mengalami kerugian materiil dan telah melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib. Sementara itu, kepolisian masih mendalami kasus dan memburu para pelaku.

“Kami imbau masyarakat untuk tetap waspada saat berkendara, terutama di malam hari dan di jalur yang sepi,” tambah Iptu Vita.

Peristiwa ini menambah daftar panjang kasus kriminalitas jalanan di wilayah Probolinggo dan sekitarnya. Polisi berharap, laporan masyarakat dan kerja sama warga dapat mempercepat pengungkapan kasus ini. (aly/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.