Pasuruan (WartaBromo.com) – Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo menyampaikan pidato perdananya dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Pasuruan pada Selasa (04/03/2025).
Dalam sambutannya, Wali Kota Adi Wibowo menegaskan komitmennya untuk membawa Kota Pasuruan menjadi lebih aktif dalam pelayanan publik, mandiri dalam perekonomian, guyub warganya, dan indah kotanya.
Dengan kolaborasi dan kerja sama yang solid, ia yakin tidak ada impian yang mustahil untuk diwujudkan.Dalam pidato tersebut, Adi Wibowo memaparkan visi pemerintahan yang terdiri dari empat pilar utama: Aktif Pelayanan Publiknya, Mandiri Ekonominya, Guyub Warganya, dan Indah Kotanya.
Untuk mewujudkan visi tersebut, ia menjabarkan lima misi strategis yang akan menjadi arah kebijakan dalam lima tahun ke depan. Misi tersebut meliputi peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan yang responsif dan merata, pengembangan sumber daya manusia unggul, akselerasi pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal, peningkatan kesejahteraan sosial, dan pembangunan infrastruktur kota yang indah dan nyaman.
“Dengan kepemimpinan yang kolaboratif, kita dapat mewujudkan perubahan nyata bagi Kota Pasuruan. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama bekerja keras demi masa depan yang lebih baik,” ujar Adi Wibowo.
Sebagai bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045, Wali Kota menekankan pentingnya lima pilar pembangunan yang akan menjadi prioritas, yakni pengembangan SDM yang berdaya saing, percepatan penanganan masalah kesejahteraan sosial, optimalisasi sektor unggulan daerah, reformasi regulasi dan kelembagaan, serta pembangunan infrastruktur yang merata.Dalam kebijakan pembangunan tahun 2026,
Pemkot Pasuruan akan fokus pada pembangunan SDM, peningkatan infrastruktur ekonomi, menarik investasi, dan memperkuat sektor unggulan daerah. Ia juga memaparkan indikator makro Kota Pasuruan pada tahun 2024, seperti pertumbuhan ekonomi sebesar 5,45%, indeks Gini 0,33, dan tingkat kemiskinan sebesar 6,32%.
Angka-angka tersebut mencerminkan tantangan sekaligus peluang untuk membawa perubahan positif bagi kesejahteraan masyarakat Kota Pasuruan.
“Mari kita bekerja dengan hati dan menjadikan kerja sama sebagai kunci utama keberhasilan. Dengan sinergi yang solid, tidak ada impian yang mustahil bagi Kota Pasuruan,” tegasnya.
Wali Kota Adi Wibowo juga menyoroti pencapaian di bidang kesehatan, termasuk keberhasilan menekan angka kematian bayi dan ibu melahirkan, serta berharap visi dan misi yang ia bawa dapat memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan warga Kota Pasuruan.Kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, KPU, dan Bawaslu Kota Pasuruan. (red)