Probolinggo (WartaBromo.com) – Kota Probolinggo menjadi sorotan karena belum mengalokasikan anggaran untuk Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang menjadi program prioritas Presiden Prabowo Subianto.
DPRD Kota Probolinggo pun mendesak agar dana Bantuan Keuangan (BK) sebesar Rp 40 miliar dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur digunakan untuk program ini.
Menurut Zainul Fathoni, Sekretaris Komisi I DPRD Kota Probolinggo, dana BK sebesar Rp 40 miliar yang diberikan Pemprov Jatim belum tercatat dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025.
“Dana BK Provinsi Rp 40 miliar itu belum masuk APBD 2025 karena memang disampaikan setelah APBD disahkan,” kata Zainul, Jumat (17/1/2025).
Ia menegaskan, program MBG penting untuk segera dijalankan di Kota Probolinggo guna mendukung gizi masyarakat. “Kami berharap alokasi dana ini dimanfaatkan dengan maksimal untuk program MBG agar masyarakat benar-benar merasakan manfaatnya,” ujarnya.
Merujuk pada Permendagri tentang Keputusan APBD 2025, pemerintah daerah diwajibkan mengalokasikan anggaran untuk program MBG. Sayangnya, Kota Probolinggo masih menjadi satu-satunya wilayah di Jawa Timur yang belum merealisasikan anggaran tersebut.
Pj Gubernur Jawa Timur dalam evaluasinya juga meminta setiap daerah mengalokasikan anggaran untuk MBG. Namun, Pemerintah Kota Probolinggo melalui Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) menyatakan belum dapat merealisasikannya karena ketiadaan petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis).
“TAPD beralasan belum mengalokasikan anggaran MBG karena belum ada juklak dan juknis dari pemerintah pusat. Namun, hal ini seharusnya tidak menghambat komitmen daerah,” lanjut Fatoni.
Dewan pun mendesak agar kejelasan terkait anggaran dan juknis segera diberikan sehingga program MBG ini dapat masuk dalam APBD 2025.
“Kami berharap langkah konkret segera diambil agar program ini dapat berjalan, terutama demi kepentingan masyarakat luas,” pungkasnya. (saw)