Mau Sablon Kaos? Ini 3 Tempat Sablon di Kota Pasuruan

29

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kota Pasuruan punya banyak pilihan tempat sablon yang bisa bikin kaos atau merchandisemu jadi lebih keren. Buat Bolo Warmo yang sedang mencari jasa sablon dengan hasil memuaskan, di Kota Pasuruan ada beberapa tempat yang bisa Bolo datangi.

Sablon adalah teknik mencetak gambar atau tulisan di permukaan seperti kain, kertas, atau plastik menggunakan screen mesh sebagai media cetaknya. Proses sablon biasanya melibatkan tinta khusus yang ditekan melalui screen untuk membentuk desain yang diinginkan.

Nah, untuk itu Bolo harus cermat memilih tempat sablon agar hasilnya memuaskan. Apalagi kalau digunakan untuk kepentingan bersama seperti event keluarga, rekan kantor dan lain-lain.

Yuk, simak!

1. FN Custom Sablon Kaos Satuan Pasuruan

FN Custom Sablon Kaos Satuan Pasuruan berlokasi di Jl. Dokter Wahidin Sudiro Husodo No.16, Petamanan, Kec. Panggungrejo. Tempat ini dikenal dengan pelayanan sablon kaos satuan yang berkualitas.

Dengan berbagai pilihan desain dan warna, FN Custom menjadi pilihan utama kalau Bolo ingin mencetak kaos secara custom dengan hasil memuaskan.

2. Convert (Konveksi, Sablon, Cutting Sticker)

Convert yang terletak di Jl. Pahlawan No.21, Pekuncen, Kec. Panggungrejo, menyediakan layanan konveksi, sablon, dan cutting sticker. Convert terkenal dengan fleksibilitas layanan yang ditawarkan, mulai dari produksi massal hingga pesanan khusus.

Dengan menggunakan teknologi modern, Convert memastikan setiap hasil sablon memiliki kualitas yang tahan lama dan detail yang presisi.

3. Fly And Fun Sablon & Konveksi

Fly And Fun Sablon & Konveksi, beralamat di Jl. Gatot Subroto No.26, RW.1, Karangketug, Kec. Gadingrejo, juga menjadi salah satu tempat sablon favorit di Pasuruan. Tempat ini menawarkan berbagai layanan sablon serta konveksi dengan harga kompetitif.

Di sini timnya profesional dan berpengalaman, Fly And Fun selalu memberikan hasil sablon yang memuaskan dengan pengerjaan yang rapi dan cepat. (jun)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.