Adi Wibowo Masuk Bursa Calon Ketua DPD Golkar Jatim

37

Pasuruan (WartaBromo.com) – Nama Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo, masuk bursa Calon Ketua DPD Golkar Jawa Timur. Ia masuk bursa bersama sejumlah tokoh Golkar lainnya.

Dihubungi WartaBromo, Adi Wibowo membenarkan hal tersebut. Ia mengaku, namanya muncul lantaran dirinya menjabat sebagai Ketua Sentra Organisasi Karyawan Swadiri (SOKSI) Jawa Timur.

Akhirnya, ada beberapa DPD kabupaten/kota di Jawa Timur yang mendorongnya maju sebagai Calon Ketua DPD Golkar Jawa Timur.

“Ya itu wacana, biasa. Memang saya sendiri kan pengurus aktif di Golkar dan kebetulan Ketua SOKSI Jatim. Selain saya, ada nama lain juga yang dimunculkan,” kata Adi, Rabu (08/01/2025).

Partai Golkar Jawa Timur rencananya akan segera menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-XI pada tahun 2025. Musda ini akan menentukan Ketua Golkar Jatim periode 2025-2030 menggantikan M. Sarmudji yang kini menjabat sebagai Sekjen DPP Partai Golkar.

Beberapa nama lain yang muncul antara lain seperti Wakil Ketua DPRD Jawa Timur 2024-2029, Blegur Prijanggono, Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Kodrat Sunyoto, Ketua Fraksi Golkar DPRD Provinsi Jawa Timur, Pranaya Yudha Mahardhika, lalu ada juga nama Bupati Tuban terpilih, Aditya Halindra.

“Sebagai kader partai, tentu tidak ada istilah tidak siap kalau memang diberi kepercayaan,” imbuh Adi. (tof)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.