Pasuruan (WartaBromo.com) – Rapat koordinasi (Rakor) persiapan kampanye akbar yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan, Selasa (19/11/2024), menemui jalan buntu.
Meskipun dihadiri oleh Bawaslu, Forkopimda dan perwakilan tim sukses masing-masing pasangan calon (Paslon), belum ada keputusan final terkait rencana kampanye akbar pada 23 November 2024 nanti.
Dalam rapat tersebut, KPU Kabupaten Pasuruan kembali menegaskan larangan konvoi atau pawai menggunakan musik sepanjang jalan yang direncanakan oleh kedua Paslon.
Ketua KPU Kabupaten Pasuruan, Ainul Yakin menjelaskan bahwa masing-masing tim Paslon masih harus mengadakan rapat internal sehingga belum dapat memberikan informasi pasti terkait rencana kampanye akbar.
“Sore tadi kami (Selasa,red) telah melaksanakan rakor sebagaimana undangan kepada Forkopimda dan masing-masing LO (Liaison Officer). Namun, rakor hari ini masih belum bisa memberikan informasi pasti karena masing-masing Paslon masih harus melaksanakan rakor internal mereka,” ujarnya.
Ainul menekankan pentingnya mematuhi aturan yang ada, termasuk larangan pawai dengan musik keras (Sound Horeg) di sepanjang jalan yang bertentangan dengan Peraturan KPU (PKPU), tetapi juga berpotensi mengganggu pengguna jalan lainnya.
“Kami tekankan agar dalam pelaksanaan kampanye akbar nanti, tidak mengadakan konvoi yang menggunakan musik (Sound Horeg) sepanjang jalan, karena hal tersebut bertentangan dengan PKPU dan dapat merugikan pengendara lain,” tambahnya.
Sebagaimana ramai diperbincangkan di media sosial, kedua Paslon berencana mengadakan pawai dengan sound horeg berkapasitas besar. Paslon 1 MUDAH yang menyewa sound Riswanda Carretta 24 Subwoofer, dikabarkan akan memulai pawai dari Lapangan Kuti Pandaan menuju Lapangan Martopuro melalui rute Sukorejo – Purwosari – Purwodadi – Tutur – Ngembal serta berakhir di Lapangan Martopuro.
Sementara itu, Paslon nomor urut 2 RUBIH yang menyewa BP Audio akan melakukan pawai dari Lapangan Nongkojajar menuju Stadion Pogar Bangil yang berbarengan pula dengan Brewog Audio yang berangkat dari Nguling menuju tempat yang sama. (yog)