Rusdi Sutejo Janji Perbaiki Pertanian Durian di Lumbang Jika Terpilih Jadi Bupati Pasuruan

48

Lumbang (WartaBromo.com) – Calon Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo, berkomitmen untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi para petani durian saat berkunjung ke Desa Pancur, Kecamatan Lumbang beberapa waktu lalu.

Dalam kampanye politiknya, Rusdi menjanjikan program khusus untuk menangani hama dan penyakit yang menyerang durian di wilayah tersebut, yang sudah berlangsung selama tiga tahun terakhir.

Ia berencana mendatangkan ahli pertanian agar masalah tersebut dapat segera teratasi.

Melalui program yang dinamakan “Merdeka Pupuk dan Aksesibilitas Teknologi Pertanian,” Rusdi optimistis dapat memberikan solusi bagi para petani durian di Lumbang.

Menurutnya, dengan penyediaan pupuk yang lebih mudah diakses dan penggunaan teknologi pertanian yang tepat, kondisi perkebunan durian di wilayah tersebut dapat kembali optimal.

Rusdi menjelaskan bahwa Desa Pancur memiliki potensi komoditas unggulan buah durian yang sangat besar. Di daerah ini, berbagai varietas durian lokal seperti Montong Kasemin, Silaron, dan Sibei tumbuh subur. Kini, para petani juga mulai mengembangkan varietas baru, seperti Musang King, yang diharapkan dapat menjadi daya tarik tambahan bagi pecinta durian di Pasuruan.

Dalam video yang diunggah di akun TikTok resmi Rusdi Sutejo (@rusdi.sutejo), terlihat dirinya berdiskusi langsung dengan para petani di Desa Pancur. Para petani mengungkapkan kendala utama mereka, yaitu serangan hama yang berdampak besar pada durian asli Kabupaten Pasuruan, seperti Kasemin dan Silaron.

Sebagai informasi, Kecamatan Lumbang merupakan salah satu wilayah penghasil durian terbesar di Kabupaten Pasuruan. Pada tahun 2022, total produksi durian dari daerah ini mencapai 623.541 kuintal, menjadikannya sebagai pusat produksi durian di Pasuruan. (yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.