Review Bakso Pandawa Pasuruan, Jangan Ngaku Pecinta Bakso Kalau Belum ke Sini!

270
bakso pandawa pasuruan

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kalau Bolo Warmo mengaku pecinta bakso, apa sudah pernah berkunjung dan menyantap Bakso Pandawa Pasuruan? Pasalnya, di kedai bakso ini terdapat banyak varian bakso yang dijamin bikin Bolo bingung memilihnya.

Nah, buat yang belum pernah dan belum tahu soal Bakso Pandawa, berikut review lengkapnya, Bolo!

Perjalanan Bisnis Bakso Pandawa

Bakso Pandawa yang memulai perjalanannya pada tahun 2013 dengan konsep sederhana, yakni berkeliling menggunakan sepeda motor dan menjajakan bakso di depan Apotek Sejati, Jalan Lombok (Kumala) Pasuruan.

Keberadaan Bakso Pandawa Pasuruan ini menjadi magnet tersendiri bagi para pencinta kuliner bakso, sehingga pada tahun 2015, Bakso Pandawa pun berkembang dan membuka kios tetap di sebuah ruko.

Nama “Pandawa” diambil dari fakta bahwa sang pemilik atau owner bersaudara lima orang, seperti lima tokoh Pandawa dalam kisah pewayangan.

Seiring waktu, Bakso Pandawa terus berkembang dan meraih popularitas. Pada tahun 2023, mereka akhirnya membuka cabang kedua di Jalan Raya Kedawung, Desa Tunggul Wulung, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.

Cabang baru ini menawarkan fasilitas yang lebih lengkap dan tempat yang jauh lebih luas. Pengunjung dapat menikmati sajian bakso dengan konsep prasmanan, serta ada tambahan menu ayam geprek dan seblak prasmanan.

Lokasi, Jam Buka, dan Varian Bakso

Lokasi Bakso Pandawa Pasuruan ada di Jl. St. Barat No.17, Trajeng, Kec. Panggungrejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur dan buka dari pukul 9 pagi hingga pukul 10 malam. Kedai ini melayani pelanggan yang datang langsung maupun yang memesan melalui aplikasi seperti GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood.

Mereka juga menawarkan layanan delivery melalui kurir lokal dan menerima pesanan dalam jumlah besar, seperti untuk pondok pesantren, sekolah, atau acara komunitas.

Varian bakso di Bakso Pandawa sangat beragam, mulai dari Bakso Super Mercon yang isinya full daging disertai cabai gurih untuk yang menyukai rasa pedas. Ada juga Bakso Rusuk, Bakso Mozarella untuk pencinta keju, Bakso Mini yang cocok untuk anak-anak.

varian bakso pandawa pasuruan + minuman

Tak hanya itu, tersedia juga Bakso Jumbo bagi yang ingin tantangan, bahkan uniknya ada Bakso Bakar yang memberikan sensasi berbeda dalam menikmati hidangan tradisional ini. Ada juga bakso puyuh dan bisa tambah toping tetelan super empuk.

Semua varian bakso dibuat dari 100% daging sapi asli, menjamin kualitas rasa yang otentik dan memuaskan. Jadi, kalau Bolo alergi daging ayam sangat aman kalau makan bakso di sini.

Dengan inovasi dan fasilitas yang terus berkembang, Bakso Pandawa Pasuruan tetap menjaga esensi kuliner tradisional dengan pendekatan modern. Dengan mempertahankan cita rasa sehingga tak heran banyak pengunjung yang berkunjung kembali hingga menjadi langganan. (nad/jun)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.