Masa Kampanye, DPRD Kabupaten Pasuruan akan Kebut Bahas Raperda APBD 2025

84

Bangil (WartaBromo.com) – Setelah pelantikan pimpinan definitif dan pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD), DPRD Kabupaten Pasuruan langsung bergerak cepat untuk membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025.

Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Samsul Hidayat, menegaskan bahwa paripurna pembahasan APBD 2025 akan dimulai pada Oktober ini.

“Kami akan segera melakukan pembahasan secepatnya,” ujar Samsul.

Pembahasan APBD 2025 menjadi prioritas penting karena menyangkut arah kebijakan dan alokasi anggaran untuk pembangunan di tahun mendatang.

Proses ini dilakukan di tengah kesibukan agenda politik lainnya, namun Samsul optimis DPRD akan tetap fokus dan bekerja keras untuk memastikan pembahasan berjalan sesuai jadwal.

“Kita usahakan agar bisa diselesaikan di bulan ini, “ujarnya.

Untuk diketahui, Pembahasan APBD 2025 ini berlangsung dalam suasana yang cukup dinamis, mengingat periode ini bertepatan dengan masa kampanye. Selain itu, mayoritas pimpinan AKD diisi oleh koalisi pendukung pasangan Gus Mujib-Ning Wardah, yang menambah sorotan terhadap dinamika politik di DPRD. (yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.