Pasuruan (WartaBromo.com) – PT PLN Indonesia Power UBP Grati bekerjasama dengan Dompet Dhuafa Jawa Timur telah menyelenggarakan acara bertajuk “Mitigasi Kebencanaan: Penyuluhan dan Peningkatan Kewaspadaan Masyarakat Sekitar PLTGU Grati Tahun 2024”.
Acara ini diadakan sebagai langkah bersama untuk meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan masyarakat terhadap potensi bencana kebakaran di sekitar area PLTGU Grati, Pasuruan.
Kegiatan ini melibatkan penyuluhan kebencanaan yang dipimpin oleh tim K3 dari PT PLN Indonesia Power UBP Grati dengan dipimpin oleh Andi Sumantri.
Masyarakat diberikan edukasi langsung mengenai langkah-langkah pencegahan dan tindakan yang harus diambil saat menghadapi kebakaran. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas masyarakat dalam penanggulangan bencana dan memperkuat sinergi antara masyarakat dan PT PLN Indonesia Power UBP Grati.
Erwin Andy Herlambang menjelaskan, kolaborasi dengan Dompet Dhuafa bertujuan untuk memperkuat kapasitas masyarakat sekitar PLN Indonesia Power UBP Grati dalam menghadapi potensi bencana kebakaran.
Erwin menekankan pentingnya sinergi antara perusahaan dan masyarakat dalam menghadapi risiko bencana yang dapat terjadi kapan saja.
Mahrus, Kepala Desa Wates Lekok, menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan acara ini. Ia menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan “momentum penting untuk meningkatkan pengetahuan, wawasan, dan edukasi kepada masyarakat sekitar.”
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan masyarakat sekitar PLN Indonesia Power UBP Grati semakin sadar akan pentingnya mitigasi kebencanaan dan siap menghadapi kemungkinan bencana di masa depan. (day/**)