Rusdi Resmi dengan Gus Shobih, Anwar Sadad: Tidak Ada Alasan Mas Rusdi Kalau Maju Cawabup

413

Surabaya (WartaBromo.com) – Rusdi Sutejo dan M. Shobih Asrori atau Gus Shobih resmi didukung Partai Gerindra berpasangan di Pilkada Pasuruan.
Informasi yang didapatkan wartabromo.com, Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur Anwar Sadad yang menyerahkan surat rekomendasi DPP Partai Gerindra tersebut kepada keduanya di Surabaya.

“Dan yang terakhir, calon bupati saya yaitu Mas H.M Rusdi Sutejo bersama calon wakil bupati pasangannya yakni Gus M. Shobih Asrori. Ini kalau beliau berdua terpilih, saya ini rakyatnya beliau berdua,” kata politisi asal Pasuruan dalam sambutannya seperti diterima wartabromo.com.

Lebih lanjut, Anwar Sadad mengapresiasi kader-kader partai salah satunya di Kabupaten Pasuruan yang mampu meningkatkan jumlah perolehan kursi saat Pemilu pada Februari lalu.
“Saya sebagai Ketua DPD Partai Gerindra Jatim tentu memberikan apresiasi yang besar kepada kader ada lompatan capaian kursi. Ada yang luar biasa, ada yang biasa-biasa saja. Yang luar biasa Kabupaten Pasuruan, lompatan yang luar biasa. Dari 7 kursi menjadi 12 kursi,” ujarnya.

Baca Juga :   Sidak Bareng, Rusdi Sutejo dan AW Dengar Curhat Pedagang Pasar Gondanglegi

Lebih lanjut, politisi santri dari Pondok Pesantren Sidogiri itu juga menekankan dengan peningkatan kursi tersebut maka Rusdi Sutejo mesti jadi calon orang nomor satu di Kabupaten Pasuruan.
“Sama halnya dengan Mas Rusdi, dengan capaian dari 7 kursi menjadi 12 kursi, tidak ada alasan untuk mau menjadi Wakil Bupati di Kabupaten Pasuruan. Saudara H.M Rusdi Sutejo harus mencalonkan sebagai Calon Bupati Pasuruan,” katanya. (ham/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.