Pantai Bentar Instagramable Dengan Keranjang Sultan

50

Probolinggo (WartaBromo.com) – Wisata Pantai Bentar, atau The Bentar Beach, di Kabupaten Probolinggo terus melakukan pembenahan dengan menghadirkan wahana yang ramah anak dan instagramable. Salah satu wahana baru yang menarik perhatian adalah Keranjang Sultan.

Ada enam wahana baru yang diresmikan, yaitu Kampung Seafood, Keranjang Sultan, Ruang Meeting atau Hall, Water Park, Playground, dan Flying Fox. Semua wahana dan fasilitas baru ini diresmikan oleh Pj Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto, di Wisata Pantai Bentar pada Rabu (24/7/2024).

Seluruh wahana tersebut dirancang ramah anak dan instagramable, artinya spot wahana ini sangat cocok untuk swafoto.

Ahmad Ridho, General Manager The Lawu Group, pengelola The Bentar Beach, menyampaikan bahwa semua wahana dan fasilitas tersebut telah dijamin kekuatan dan keselamatannya. Agar pengunjung bisa menikmati wisata di pantai tersebut dengan aman dan nyaman.

Baca Juga :   Anggota Karta dan Bold Riders Beri Bingkisan untuk Guru Ngaji hingga Sumbang Darah

Selain itu, makanan seafood yang disajikan di restoran dapat dipastikan kenikmatannya, dengan rasa dan racikan yang berbeda dari seafood pada umumnya. Ridho yakin bahwa makanan ini akan menjadi ciri khas wisata Pantai Bentar.

“Kami akan terus memberikan yang terbaik dan mengembangkan wisata ini lebih besar, guna memberikan kenyamanan wisata bagi pengunjung,” papar Ridho.

Pada peluncuran tersebut, Ugas Irwanto juga sempat menikmati dan mencoba wahana-wahana baru ini. Ugas tidak sendirian, dia ditemani oleh Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardhana, dan Dandim 0820 Probolinggo, Letkol Czi Heri Budianto.

Ugas Irwanto menegaskan bahwa wahana dan fasilitas baru ini harus didukung penuh oleh pemerintah. Dia menekankan agar kegiatan-kegiatan pemerintah bisa dilaksanakan di wisata tersebut untuk membantu mempromosikan wahana baru.

Baca Juga :   Aksi Pemuda Mabuk Warnai Konser Peluncuran Pilbup Probolinggo 2024

“Saya wajibkan nanti semua camat dan kepala OPD untuk menggelar kegiatan di Pantai Bentar. Minimal dua kali nanti,” ungkap Ugas. (saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.