Kecanduan Judi Online Gates Olympus, Pria Probolinggo Embat Jutaan Rupiah Milik Kades

72

Probolinggo (WartaBromo.com) – MS, seorang warga Kelurahan Sumberwetan, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, harus berurusan dengan hukum akibat kecanduannya terhadap judi online ‘Gates Olympus’.

Kecanduan ini membuat MS nekat menggelapkan uang sebesar Rp57 juta milik seorang kepala desa (kades). Uang itu merupakan uang sewa mobil rental.

Pria berusia 29 tahun ini akhirnya ditangkap oleh tim Satreskrim Polres Probolinggo Kota. Ia pun digiring ke Mapolres Probolinggo Kota untuk penyidikan lebih lanjut.

“MS kami tangkap karena diduga menggelapkan uang sewa kendaraan Elf dan Hi Ace milik kepala desa di Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo,” ujar Plt Kasihumas Iptu Zainullah, Selasa (23/7/2024).

Menurut keterangan Iptu Zainullah, kejadian ini berawal dari kerja sama antara MS dan Kades S sejak tahun 2022. S mempercayakan dua mobil rentalnya kepada MS untuk disewakan.

MS, yang bekerja sebagai sopir di perusahaan rental mobil Exotic Java Adventure yang dioperasikan DA. Awalnya selalu menyetorkan uang sewa mobil kepada S.

Namun, sejak Agustus hingga Desember 2023, MS mulai tidak menyetorkan uang sewa tersebut. Uang itu totalnya mencapai sekitar Rp57 juta.

Saat ditagih, MS selalu beralasan sibuk atau mengatakan bahwa uang setoran belum masuk.

Kasus ini kemudian dilaporkan oleh Kades S ke Polres Probolinggo Kota, dan MS ditangkap di rumahnya pada Senin (14/7/2024).

Dalam penangkapan tersebut, polisi juga menyita 14 lembar bukti transfer uang sewa kendaraan dari rekening DA kepada MS senilai Rp57.150.000.

Dalam pemeriksaan, MS mengaku menggunakan uang tersebut untuk mengisi saldo game judi online Gates Olympus.

Awalnya, ia hanya mengisi saldo sebesar Rp500.000, namun karena penasaran, ia terus mengisi saldo hingga mencapai sekitar Rp57 juta.

Saat ini, MS masih ditahan di Mapolres Probolinggo Kota. “Ia dijerat pasal 372 KUHP yang ancamannya maksimal empat tahun penjara,” tambah Iptu Zainullah. (lai/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.