Daftar Bacabup, Gus Mujib Gadang Ketua Gerindra sebagai Pasangan

231
Gus Mujib saat menyampaikan sambutan di kantor DPC PKB..

Pasuruan (WartaBromo.com) – KH. Abdul Mujib Imron resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Pasuruan. Ia menyatakan ingin menggandeng Rusdi Sutejo di Pilkada 2024.

“Saya memang istikharahnya begitu,” kata Gus Mujib–sapaan Abdul Mujib Imron, di sela pendaftarannya sebagai bacabup di Kantor DPC PKB Kabupaten Pasuruan, Senin (01/05/2024).

Gus Mujib menyebut dirinya sudah sowan ke sejumlah kiai selama sepekan terakhir. Menurut dia, para kiai juga menginginkan dirinya bergandeng dengan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan tersebut.

Bahkan, menurut Gus Mujib, Kiai Fuad Nurhasan yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri juga mendapat ‘petunjuk’ (agar Gus Mujib menggandeng Rusdi) melalui mimpi.

Sebagai bentuk keseriusannya ingin menggandeng Rusdi, Gus Mujib mengaku sudah berencana untuk bersilaturahmi ke keluarga Rusdi Sutejo.

“Saya nanti akan ke Mas Rusdi, ke abahnya, ke ibunya, saya akan menyampaikan salam dari ulama, habaib, dan para kiai serta tokoh masyarakat yang lain,” ujar Gus Mujib.

Untuk diketahui, Gus Mujib adalah orang ketiga yang mendaftar bacabup ke PKB. Sebelum Gus Mujib, sudah ada dua figur yang mendaftar bakal calon bupati ke PKB. Mereka adalah Eks Kajari Kabupaten Pasuruan, Ramdhanu Dwiyantoro dan Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Sudiono Fauzan.

Selain itu, figur lain yang sudah resmi mendaftar bacabup adalah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan sekaligus Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasuruan, Rusdi Sutejo. Rusdi mendaftar ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan pada Senin (30/04/2024) kemarin. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.