Pasuruan (WartaBromo.com) – Di malam sepuluh hari terakhir bulan Ramadan, umat Islam pasti berusaha meraih keutamaan malam Lailatul Qadar. Dalam menyambut peristiwa ini, umat Islam dapat melafalkan doa di malam Lailatul Qadar agar bisa meraih keutamaannya.
Dilansir dari laman NU Online, terdapat hadist yang diriwayatkan Abu Dawud ketika Rasulullah SAW ditanya soal Malam Lailatul Qadar.
Aisyah Ra. meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW memerintahkan sebagai berikut:
تَحَرَّوْا لَيْلَةَ الْقَدْرِ فِيْ الْوِتْرِ مِنَ الْعَشْرِ الْأَوَاخِرِ مِنْ رَمَضَانَ
Artinya: “Carilah Lailatul Qadar itu pada tanggal gasal dari sepuluh terakhir pada bulan Ramadhan.” (HR. Bukhari).
Mengutip perkataan Imam An-Nawawi dalam al-Adzkar (h.221) bahwa Rasulullah menganjurkan umat Islam untuk memperbanyak memohon ampunan pada malam tersebut dengan doa berikut:
اللَّهُمَّ إنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ العَفْوَ فاعْفُ عَنِّي
Artinya: “Wahai Tuhan, Engkau Maha Pengampun, menyukai orang yang minta ampunan, ampunilah aku.” (jun)