Ada Portal Otomatis, Pengunjung Pasar Kebonagung Tak Lagi Bayar Parkir

243

Purworejo (WartaBromo.com) – Tahun depan, portal otomatis berbayar bakal dioperasikan di Pasar Kebonagung, Kota Pasuruan. Pengunjung dipastikan tidak akan dikenakan biaya dobel, berupa retribusi parkir.

“Maka retribusi dipungut pada saat masuk pintu portal saja, tidak ada pungutan (uang parkir) yang di dalam pasar,” tegas Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pasuruan, Hardi Utoyo saat dikonfirmasi, Jumat (22/12/2023).

Ia mengatakan mulai pemberlakuan portal di awal Januari 2024. Upaya Pemkot Pasuruan menaikkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Adanya portal otomatis, juga untuk meningkatkan keamanan pasar.

“Penarikan uang retribusi akan dilakukan sekali di pintu masuk melalui portal otomatis elektronik,” ujar Hardi Utoyo.

Sebagaimana diwartakan sebelumnya, Disperindag Kota Pasuruan mulai melakukan uji coba portal otomatis sejak 2 hari lalu. Portal itu ada di pintu masuk di barat dan pintu keluar di sisi selatan Pasar Kebonagung.

Selama ini coba, tidak ada penarikan retribusi parkir. Baru pada awal tahun 2024, portal berbayar diterapkan.

Adapun retribusi yang diterapkan yakni, Rp3 ribu untuk sepeda motor, Rp5 ribu untuk mobil, dan Rp15 ribu untuk truk. Pintu pembayaran terletak di sebelah selatan pasar. (lio/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.