Beragam peristiwa kami sajikan pada 8 November melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Kamis (09/11/2023). Mulai Pembunuhan Perempuan di Randupitu hingga Ketel Uap Pabrik Kayu Meledak:
1. Perempuan Tewas di Dalam Rumah Gegerkan Warga Randupitu
Gempol (WartaBromo.com) – Warga Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, digegerkan oleh meninggalnya seorang perempuan bernama Endang.
Peristiwa terjadi pada Selasa (07/11/2023) di rumah pasangan suami istri, Sugiono dan Endang. Simak Selengkapnya.
2. Ketel Uap Pabrik Kayu di Kunir Meledak, Puluhan Rumah Rusak
Lumajang (wartabromo.com) – Ledakan terjadi di pabrik pengolahan kayu di Desa Kunir Kidul, Kecamatan Kunir, Kabupaten Lumajang. Akibatnya, puluhan rumah rusak, serta dua pekerja pabrik dilarikan ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapat perawatan medis.
Ledakan diduga terjadi karena ketel uap atau boiler pada pabrik pengolahan kayu terlalu panas. Sehingga alat pengontrol suhu otomatisnya tidak berfungsi. Simak Selengkapnya.
3. Polisi Pastikan Perempuan di Randupitu Korban Pembunuhan
Gempol (WartaBromo.com) – Penyelidikan terkait kasus tewasnya Endang (47) warga Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, mulai menemukan titik terang. Polisi memastikan Endang korban pembunuhan.
Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu Pratama Gubunagi mengatakan, polisi telah memeriksa sejumlah saksi terkait kasus ini seperti tetangga dan Sugiono yang tak lain adalah suami Endang. Simak Selengkapnya.
4. Tarik Ulur Antara KPU, Bawaslu, dan Pemkot Probolinggo Terkait Dana Hibah Pemilu 2024
Probolinggo (WartaBromo.com)– Terjadi tarik ulur antara Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo terkait alokasi dana hibah untuk Pemilu 2024. Hingga saat ini, belum ada kesepakatan mengenai anggaran yang akan digunakan dalam Pemilihan Walikota (Pilwali) nanti.
Anggota Bawaslu Kota Probolinggo, Putut Gunawarman, mengungkapkan ada pertemuan antara pihaknya dengan KPU dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) untuk proses penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) pada Selasa (7/11/2023). Simak Selengkapnya.