Jalanan di Krampyangan Tertutup Kabut Gara-gara Kebakaran Lahan

52
Jalan di Krampyangan yang sempat tertutup kabut asap akibat kebakaran lahan.

Pasuruan (WartaBromo.com) – Kebakaran lahan kosong kembali terjadi di Kota Pasuruan. Kebakaran dipicu dari aktivitas bakar sampah.

Peristiwa terjadi di Jalan Patiunus, Kelurahan Krampyangan, Kecamatan Bugul Kidul, pada Minggu (17/09/2023) sore.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Pasuruan, Samsul Hadi mengungkapkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 14.58. Tak lama kemudian personel BPBD langsung diterjunkan.

“Personel pemadam kebakaran dan pusdalpos melakukan pemadaman,” kata Samsul.

Kebakaran yang terjadi di lahan kosong ini rupanya cukup besar. BPBD mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran dengan kapasitas 3.000 dan 5.000 liter serta satu unit mobil pemadam kebakaran.

Proses pemadaman bahkan membutuhkan waktu tiga jam. Pukul 17.52, api baru benar-benar bisa dipadamkan. Total luasan lahan yang terbakar mencapai 3.500 meter persegi.

“Kebakaran disebabkan aktivitas bakar sampah,” ujar Samsul. Kendati api berhasil dipadamkan, insiden tersebut sempat membuat warga sekitar panik. Apalagi, jalanan di sekitar lokasi juga sempat tertutup kabut asap. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.