BPBD Gelontor Air Bersih untuk Warga Sumberkare

95

Wonomerto (WartaBromo.com) – Kekeringan dan kesulitan air bersih warga Dusun Pelangkerep, Sumberkare, Wonomerto, direspons BPBD Setempat. Sedikitnya empat truk tangki diterjunkan untuk menyuplai air bersih warga.

Empat unit truk tangki itu masing-masing berkapasitas 6 ribu liter air bersih. Didistribusikan dilakukan di dua titik terpisah.

Selain menyuplai air bersih, BPBD juga memberikan bantuan berupa tandon air bersih dan jeriken untuk warga.

Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko yang datang ke lokasi menegaskan, pihaknya akan mencari jalan keluar untuk mengatasi krisis air di Sumberkare.

“Apakah itu berupa sumur bor, tandon permanen, atau saluran dari sumber terdekat,” sebut Timbul, Selasa (27/06/2023).

Warga pun merasa terbantu dengan suplai air bersih yang dikirimkan Pemkab Probolinggo itu.

“Alhamdulillah, semoga tidak hanya sekali ini saja. Karena kami begitu kesulitan mencari air bersih,” kata salah satu warga, Siha,

Sejak pagi, Siha dan kerabatnya, rela antre air bersih yang dibagikan BPBD. “Setidaknya ini cukup untuk satu mingguan. Buat masak dan minum. Kalau mandi ke sungai saja,” ucapnya.

Senada dengan Siha, Sutohari juga melakukan hal yang sama. Untuk kepentingan mencuci pakaian, tetap dilakukannya di sungai.

“Ya mandi di sini sudah, Nanti pulangnya sambil membawa air untuk di rumah,” tandasnya. (lai/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.