Sopir Ngantuk, Truk Sasak Pemotor, Ibu Tewas, Anak Selamat

910
Truk yang nyasak pemotor di Kejayan hingga menyebabkan satu korban tewas.

Kejayan (WartaBromo.com) – Kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan. Satu orang tewas dalam peristiwa ini.

Peristiwa terjadi tepatnya di Jalan Raya Pasuruan – Purwosari, wilayah Desa Kurung, Kecamatan Kejayan, pada Rabu (11/01/2023).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan, Ipda Kunaefi membeberkan, kecelakaan bermula saat truk bernopol R 1880 GC melaju dari arah Purwosari ke Pasuruan.

“Sesampainya di lokasi, sopir mengantuk dan masuk ke jalur berlawanan,” kata Kunaefi.

Saat masuk ke jalur berlawanan itu, dari arah sebaliknya, Darmaji (33) berboncengan dengan ibunya yang bernama Rantimah (55) mengendarai Honda Beat warna hitam bernopol N 6674 TZ.

Dua kendaraan itu pun bertabrakan. Usai bertabrakan, truk terus mengarah ke kanan dan penabrak pohon dan tiang listrik di pinggir jalan.

Kunaefi menyebut, dua korban merupakan warga Desa Pacarkeling, Kecamatan Kejayan. Rantimah tewas di lokasi, sementara Darmaji mengalami luka berat.

“Korban luka berat saat ini dirawat di RSUD dr. R. Soedarsono,” imbuh Kunaefi. (tof/asd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.