Tak Hanya Kekenyangan, Ini 3 Penyebab Perut Begah yang Jarang Disadari Orang

207

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sebagian besar orang menganggap perut begah disebabkan karena kekenyangan. Padahal ada penyebab lain yang mungkin harus diwaspadai.

Dilansir dari sehatq.com, meski tergolong gangguan ringan namun perut begah juga bisa jadi tanda adanya penyakit tertentu. Untuk itu, harus segera diwaspadai.

Lantas, apa saja penyebab perut begah yang jarang diketahui orang?

1. Dispepsia

Dispepsia adalah suatu kondisi yang menyebabkan ketidaknyamanan atau rasa sakit di perut. Kondisi ini umumnya berlangsung dalam waktu yang singkat.

Apa yang menyebabkan dispepsia? Tidak lain adalah makan terlalu banyak, konsumsi alkohol berlebihan hingga mengkonsumsi obat yang dapat mengiritasi lambung.

2. Konstipasi

Penyebab perut begah berikutnya adalah karena konstipasi atau biasa disebut sambelit. Hal ini menyebabkan perut terasa penuh dan begah karena menumpuknya kotoran dan gas di saluran pencernaan.

Sembelit terjadi ketika seseorang tidak buang air besar selama 3 hari atau lebih. Kondisi ini dapat dipicu karena kurang mengonsumsi serat.

3. Infeksi Pencernaan

Penyebab perut begah yang fatal adalah bisa jadi karena seseorang mengalami infeksi pencernaan. Ini disebabkan karena infeksi bakteri seperti Escherichia coli atau Helicobacter pylori.

Tak hanya perut yang terasa penuh, kondisi ini bisa disertai oleh diare, mual, muntah, dan sakit perut. Pada kasus yang lebih parah, bisa menimbulkan demam dan BAB berdarah. (trj)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.