Kedawung (WartaBromo.com) – Aksi seorang ibu-ibu di tengah banjir Pasuruan jadi perbincangan hangat warganet. Ibu-ibu ini meminta banjir segera surut.
Peristiwa ini terekam melalui handphone warga sekitar. Layaknya seorang pawang, ibu-ibu ini berdiri di tengah Jembatan Magersari, Kedawung, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. Ia menengadahkan tangan sambil meminta supaya banjir segera surut.
“Aku ojo diganggu, ASAT-ASAT-ASAT!” tegasnya sambil memukulkan tasbih ke genangan banjir.
“Allahu ya Allah. Allahu ya Allah. Asat!,” teriaknya sambil menendang genangan banjir.
Aksi ini pun mendapat perhatian dari warga sekitar. Mereka melihat ibu-ibu ini sambil membersihkan lumpur pada genangan air.
Sontak video ini pun langsung tersebar luas di kalangan warganet. WartaBromo pun mendapat forward-an video ini. Pengirim mengatakan bahwa ibu-ibu ini dari dulu memang bertingkah seperti pawang. Sempat ramai saat haul Kiai Hamid beberapa waktu lalu. (May)