Misteri Mayat Dalam Pipa : Korban Hilang 4 Hari

320

Pajarakan (wartabromo.com) – Misteri mayat yang ditemukan di pipa saluran air di Desa Selogudik Wetan, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo terkuak.

Korban yang diketahui bernama Samsul (64) warga Dusun Triwungan, Desa Brani Wetan, Kecamatan Maron, sebelumnya dilaporkan hilang selama 3 hari oleh keluarganya ke Mapolsek Maron sejak Rabu (248/2022) dan sudah dilakukan pencarian ke berbagai daerah.

Namun pada hari keempat, korban ditemukan meninggal dunia. “Sebelumnya memang kami mendapat laporan dari Polsek Maron jika yang mayat itu merupakan warga sana,” kata Kapolsek Pajarakan, Iptu Eko Purwadi, Sabtu (27/8/2022).

Evakuasi korban belum selesai hingga Sabtu petang. Meski ada 3 tim diturunkan, di antaranya SAR BPBP, Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Probolinggo. Tim evakuasi mengalami kesulitan untuk mengangkat tubuh korban.

Kesulitan tim dikarenakan tubuh korban sudah mengeras. Terhimpit oleh pipa aliran irigasi. “Tim lapangan ingin sekiranya tubuh korban tetap utuh, sesuai dengan harapan keluarga duka,” ungkap Wahid Nurrahman, warga Desa Selogudik Wetan.

Lewat musyawarah, disepakati pipa peninggalan Belanda itu akan dibongkar. “Karena kalau tidak dibongkar, kecil kemungkinannya evakuasi tubuh korban utuh,” ujar anggota DPRD Kabupaten Probolinggo itu.

Diwartakan sebelumnya, warga Dusun Gudang, Desa Selogudik Wetan, Kecamatan Pajarakan digegerkan dengan penemuan mayat di gorong-gorong pipa besi sekitar pukul 10.00 WIB. Ketika ada Hasan, petani yang hendak melancarkan aliran air ke sawahnya.

Hasan pun mengecek gorong-gorong pipa aliran air tersebut. Kemudian menemukan sarung menutup pipa. Setelah diangkat terlihat perut mayat yang sudah mengeras. (cho/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.