Pasuruan (WartaBromo.com) – Korean style kini menjadi tren fashion yang cukup populer di kalangan kaum milenial. Tren fashion ini pun bertahan cukup lama dibanding tren sebelum-sebelumnya.
Hal ini disebabkan gaya ala-ala Korea cenderung simpel namun tetap terlihat berkelas. Ditambah, umumnya Korean style outfit menggunakan warna-warna soft dan pastel.
Sayangnya meski terlihat simple, masih banyak yang kurang bisa menyesuaikan dan memilih style yang cocok. Nah, daripada bingung lagi berikut referensinya dilansir dari berbagai sumber:
1. Dress Over Blouse
Di Indonesia yang terkenal dengan iklim tropis sangat cocok menggunakan style ini. Tren ini mendominasi Korean fashion style sepanjang musim semi dan musim panas tahun 2019.
Bahkan, tren fashion bernama Dress Over Blouse mulanya booming saat sederet Kpop idol mengenakannya. Tren busana inipun dulunya trending di tahun 90-an.
Beli dressnya di sini.
2. Loose Look
Siapa bilang bagi yang muslim tidak bisa ikutan tren fashion ala Korea? Tren fashion satu ini sangat cocok digunakan bagi yang tidak suka mengenakan pakaian ketat dan menggunakan hijab.
Loose Look terdiri dari atasan longgar dengan bawahan longgar, sehingga ketika dipadukan dengan hijab sangat cocok.
Seperti mengenakan kemeja, blus dan tee yang setidaknya dua ukuran lebih besar, kemudian memadukannya dengan celana denim.
Blouse ala Korea harga murah di sini.
3. Maxi Skirt Motif Plaid
Kalau Bolo punya blouse transparan, coba saja padu padankan dengan inner tank top lalu padukan dengan rok maxi.
Rok maxi bermotif plaid ini akan membuat penampilanmu jadi kekinian banget, lho. Kemudian, gunakan saja sling bag dan sneakers putih sehingga pakaian bernuansa monokrom.
Maxi Skirt bahan premium dapatkan di sini. (trj)